Tiga Vlogger Ini Menang 'Milenial Vlog Kontes' pada Peringatan Hari Ikan Nasional Ke-5
Kementerian Kelautan dan perikanan memberikan kesempatan bagi para vlogger untuk membuat konten semenarik mungkin terkait Hari Ikan Nasional.
Penulis: Fitri Wulandari
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews, Fitri Wulandari
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pemerintah kini mulai bertransformasi dalam menyebarkan edukasi mengenai program serta kebijakan yang ditujukan kepada masyarakat.
Sejumlah kementerian maupun lembaga, dalam beberapa tahun terakhir telah mencoba untuk menyebarkan informasi menggunakan media sosial.
Dan saat ini, transformasi itu semakin berkembang dengan munculnya suatu fenomena yakni melakukan blogging dalam sebuah video atau biasa disebut 'vlogging'.
Kebiasaan baru itulah yang kini dilirik sejumlah kementerian dan lembaga dalam mempromosikan program mereka.
Satu diantaranya dilakukan Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) dalam serangkaian acara peringatan Hari Ikan Nasional Ke-5 pada tahun ini.
Dalam acara puncak yang digelar di Ruang Cendrawasih, Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (7/12/2018), kementerian yang kini dipimpin Menteri Susi Pudjiastuti itu memberikan kesempatan bagi para vlogger untuk membuat konten semenarik mungkin.
Konten tersebut harus berisi 'manfaat yang diperoleh dalam mengkonsumsi ikan'.
Baca: Ngobrol Bareng, Nelayan Ini Mengaku Tak Tahu Susi Pudjiastuti adalah Menteri KKP
Setelah melalui penjurian, ada 3 pemenang yang berhasil meraih predikat terbaik dari seluruh vlog yang masuk dalam babak penjurian itu.
Ketiganya berasal dari 3 provinsi berbeda, namun memiliki konten yang sangat penting untuk memberikan edukasi kepada masyarakat betapa pentingnya ikan bagi kesehatan tubuh.
Juara pertama diperoleh pemuda asal Jawa Timur bernama Agus Arifin Wijaya yang memuat konten sangat informatif dan bersifat edutainment yakni memadukan edukasi dab entertainment atau hiburan.
Sedangkan posisi kedua ditempati oleh Sarastri Gustiani dari Kalimantan Barat yang memuat konten edukasi dan cukup informatif.
Kemudian juara ketiga diperoleh Ryan Nugroho dari Yogyakarta yang memuat konten informatif.(*)