Saat Penangkapan Andi Arief, Suasana Hotel Normal
Hingga kini pihak hotel masih berkoordinasi dengan kepolisian, bila nantinya dibutuhkan pemeriksaan TKP kembali.
Penulis: Lendy Ramadhan
Editor: Johnson Simanjuntak
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Manager Humas Hotel Menara Peninsula, Elizabeth Ratna Sari mengaku, saat penangkapan politisi Partai Demokrat, Andi Arief, suasana hotel normal.
Hal tersebut dijelaskannya saat jumpa pers di hotel tersebut, Slipi, Jakarta Barat, Senin (4/3/2019).
"Suasana hotel normal, kita lagi ngga ada crowd. Kawinan, Sabtu-nya," kata Elizabeth.
Ia menjelaskan, penangkapan itu dilakukan 10 anggota polisi dari hari minggu sekitar pukul delapan malam hingga pukul satu Senin dini hari.
"Kami bisa membenarkan, bahwa semalam pukul 8.50 kurang lebih, hari Minggu dari pihak kepolisian datang membawa surat tugas resmi menyebutkan sepuluh anggota mereka yang akan melakukan penyidikan, pemeriksaan dan butuh pendampingan dari pihak management juga dari security kami. Sesuai dengan validitas surat tersebut, maka kami dampingi. Pemeriksaan itu sampai kurang lebih pukul satu dini hari di hari Senin," tambah Elizabeth.
Baca: Tanggapi Amien Rais, Waketum PAN: Jangan Sebarkan Delegitimasi kepada KPU
Elizabeth juga mengaku, usai melakukan penangkapan dan pemeriksaan, semua anggota polisi membubarkan diri secara tertib.
Mereka hanya berpesan, agar kamar dibiarkan apa adanya.
Hingga kini pihak hotel masih berkoordinasi dengan kepolisian, bila nantinya dibutuhkan pemeriksaan TKP kembali.
Sebagaimana diketahui, politisi Partai Demokrat, Andi Arief ditangkap Bareskrim Polri di hotel tersebut atas kasus narkoba.