SINOPSIS FMB'9 Kupas Tuntas Mudik yang Aman, Nyaman dan Lancar
Bagi sebagian besar masyarakat Indonesia, mudik merupakan momen yang ditunggu-tunggu karena banyak memiliki keistimewaan
Editor: FX Ismanto
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bagi sebagian besar masyarakat Indonesia, mudik merupakan momen yang ditunggu-tunggu karena banyak memiliki keistimewaan dan kebahagiaan pada saat merayakan hari lebaran.
Mudik adalah kesempatan untuk pulang kampung dan kcmbali menjalin hubungan silaturahim dengan keluarga, kerabat dan teman-teman. Mudik juga bisa digunakan untuk mengistirahatkan kembali kepenatan fisik dan mental setelah setahun menghabiskan waktu bekerja keras di kota.
Masyarakat Indonesia yang merantau pasti akan berupaya untuk pulang kampung atau mudik di kala Lebaran, tak peduli kepenatan saat memesan tiket online, mengantre tiket kereta atau pesawat, bahkan sampai harus berdesak-desakkan di kereta, berjubel di bus atau merasakan kemacetan panjang di perjalanan.
Lantas, bagaimana persiapan pemerintah menghadapi mudik lebaran tahun 2019 ini? Untuk mengupas hal itu, Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) menyelenggarakan Diskusi Media Forum Merdeka Barat 9 (Dismed FMB'9) dengan tema "Mudik Aman dan Lancar" di Aula Serba Guna Kemkominfo, Jakarta, Senin (20/5/2019).
Hadir sebagai narasumber adalah Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi, Direktur Jendral Ketenagalistrikan Kementerian ESDM (ESDM MIGAS) Rida Mulyana, Direktur Jendral Bina Marga Kementerian PUPR (KemenPUPR) Sugiyartanto, Kepala Badan Pengatur Jalan Tol Kementerian PUPR (KemenPUPR) Danang Parikesit dan Kepala Korlantas POLRI CKepolisianRI) Refdi Andri.
Dalam kesempatan FMB'9 kali ini, Kementerian Pahubungan (Kemenhub) akan menjelaskan bagaimana melakukan identifikasi penanganan mudik khusus di sektor transportasi pada momen mudik tahun 2019 ini.
Moda transportasi yang menjadi primadona pada moment mudik tahun ini adalah di jalur darat dan udara. Khusus jalur udara, bagaimana Kemenhub melakukan koordinasi dengan maskapai penerbangan terkait tarif yang tinggi yang saat ini banyak dikeluhkan oleh konsumen.
Untuk Kementerian PUPR akan dikupas apa saja yang menjadi target dari Kementerian PUPR agar mudik Lebaran tahun ini jauh lebih baik dari tahun lalu.
Tak bisa dipungkiri, momen mudik merupakan wujud dari kegembiraan masyarakat. Lantas bagaimana Kementerian PUPR memberi pelayanan yang baik bagi pemudik agar mudik Iebih cepat, Iebih mudah, lebih aman dan nyaman.
Sementara, Kementerian ESDM akan menjelaskan kesiapan sektor ESDM menjelang Hari Raya Idul Fitri, atau secara khusus dalam ketersedian BBM kepada masyarakat yang akan melaksanakan mudik dan arus balik nantinya dapat bajalan lancar, aman dan nyaman.
Sedangkan dari pihak kepolisian akan mengulas bagaimana strategi menghadapi arus mudik Lebaran 2019, terutama arus mudik jalur dam terkait tingginya volume kendaraan yang berdampak langsung pada tingkat kemacetan.
Dari seluruh paparan, bisa disimpulkan saat ini diperlukan upaya pemerintah untuk meningkatkan pelayanan dan manajemen transportasi di tanah air. Tujuannya agar fenomena rutinitas sosial kultural “mudik lebaran" di masyarakat Indonesia dapat dirasakan lebih aman, nyaman, lancar dan manusiawi.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.