Persiapan Pemakaman Ani Yudhoyono, Tenda Merah-Putih hingga Karangan Bunga
Selain tenda yang terpasang, dua tenda lainnya beserta bangku-bangku juga disediakan di dekatnya.
Penulis: Fransiskus Adhiyuda Prasetia
Editor: Hasanudin Aco
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Persiapan pemakaman untuk almarhumah Kristiani Herrawati atau Ani Yudhoyono telah selesai dirampungkan di Taman Makam Pahlawan Kalibata, Jakarta Selatan, Minggu (2/6/2019) siang.
Pantauan Tribunnews.com, tenda dengan kain merah dan putih telah dipasang di atas liang lahat yang disiapkan untuk pemakaman Ani Yudhoyono.
Selain tenda yang terpasang, dua tenda lainnya beserta bangku-bangku juga disediakan di dekatnya.
Kedua tenda tersebut pun disediakan untuk keluarga besar.
Jejeran bangku juga disiapkan bagi kerabat dan sanak saudara yang hadir di pemakaman.
Baca: KH Maruf Amin Jadi Imam Salat Jenazah Ani Yudhoyono
Sejumlah orang juga telah hadir di sekitar liang lahat putri ketiga dari dari Letnan Jenderal (Purn) Sarwo Edhie Wibowo tersebut.
Karangan bunga pun terlihat untuk menghantar kepergian Ani Yudhoyono ke liang lahat.
Direktur Kepahlawanan, Keperintisan, Kesetiakawanan dan Restorasi Sosial, Direktorat Jenderal Pemberdayaan Sosial Kemensos Hotman mengatakan, tenda dan perlengkapan sudah disiapkan sejak tadi malam.
"Pagi hari ini tenda ini dikirim langsung dari Sekretariat Negara tadi malam sekitar pukul 21.00 WIB," ujar Hotman di lokasi, Minggu (2/6/2019).
"Segala persiapan terkait pemakaman jenazah ini adalah kewenangan dari Kementerian Sosial, seperti persiapan ini menyiaplan liang makam. Sementara untuk tata upacara militer itu langsung dihandle oleh Garnisun yang melaksanakan," tambahnya.
Sejumlah anggota TNI yang memberikan arahan kepada Paspampres yang akan bertugas pada pemakaman nanti sore.
Sebagai informasi, prosesi pemakaman istri Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) akan dilangsungkan pada pukul 15.00 WIB.
Sebelumnya, dilakukan juga upacara persemayaman di kediamannya di Cikeas, Bogor pada 13.00 WIB.