Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Maruf Amin: Hari Ini Kita Orang Baru

Di hari yang fitri ini, Maruf mengimbau agar masyarakat melupakan perbedaan-perbedaan yang ada.

Penulis: Dennis Destryawan
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Maruf Amin: Hari Ini Kita Orang Baru
Tribunnews.com/Chaerul Umam
KH Maruf Amin menghadiri buka puasa bersama Ketua DPD RI, Oesman Sapta Odang, di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (3/6/2019). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Calon wakil presiden nomor urut 01 Maruf Amin menyebut Hari Raya Idul Fitri 1440 H adalah momentum untuk menjadi kepribadian yang lebih.

Di hari yang fitri ini, Maruf mengimbau agar masyarakat melupakan perbedaan-perbedaan yang ada.

"Tetapi kita tetap ikuti aturan negara dan agama seperti biasa," kata Maruf di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (5/6/2019)

Maruf mengingatkan pentingnya keutuhan bangsa. Hal itu, mesti dikedepankan demi masa depan Indonesia dan penerus bangsa.

Ia berujar, seluruh pihak harus bersatu untuk membangun bangsa.

"Keluarga kita anak-anak adalah lebih penting daripada kita harus terus melakukan ujaran kebencian, itu tidak menguntungkan, untuk itu mari kita bersatu membangun bangsa ini," ucapnya.

Baca: Apa yang Dibicarakan Bersama Presiden Jokowi, Ini Penjelasan AHY

Bertepatan dengan Hari Raya Idul Fitri 1440 H, ucap Maruf, ia mengimbau kepada para pemudik dapat selamat sampai tujuan, hingga akhirnya bisa berkumpul bersama keluarga.

Berita Rekomendasi

"Kemudian juga bisa membangun semangat baru di hari raya ini untuk kerja lebih baik lagi, jadilah kita hari ini orang baru, baru dalam arti lebih baik daripada hari kemarin, kan' hari ini harus lebih baik dari hari kemarin," imbuh Maruf.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas