Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Wiranto Bersyukur Mualem Sudah Klarifikasi Terkait Wacana Referendum Aceh

Menko Polhukam Wiranto bersyukur Mualem memberikan klarifikasinya terkait wacana referendum Aceh yang pernah disampaikan sebelumnya.

Penulis: Rina Ayu Panca Rini
Editor: Dewi Agustina
zoom-in Wiranto Bersyukur Mualem Sudah Klarifikasi Terkait Wacana Referendum Aceh
Tribunnews.com/Rina Ayu
Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Republik Indonesia Wiranto, yang ditemui di Ruang Parikesit Gedung Utama Kemenko Polhukam, Kamis (13/6/2019). TRIBUNNEWS.COM/RINA AYU 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Rina Ayu

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Wiranto angkat bicara terkait video klarifikasi wacana referendum Aceh oleh mantan Panglima Gerakan Aceh Merdeka (GAM), Muzakir Manaf atau Mualem.

Mantan Panglima ABRI ini menilai, hal tersebut positif dan patut disyukuri.

"Kita syukuri sajalah kalau seseorang sudah sadar, sudah menjadi baik, pernyataannya kemudian mencabut pernyataan yang negatif, kita syukuri saja. Kita syukuri bahwa saudara Mualem itu sudah melakukan suatu klarifikasi yang positif bahwa apa yang dia ucapkan dulu kemudian dicabut," ujar Wiranto saat ditemui di Kantor Kemenko Polhukam, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Kamis (13/6/2019).

Dia mengingatkan, wacana referendum yang sempat dilontarkan Ketua Umum Partai Aceh (PA) yang juga Ketua Komisi Peralihan Aceh (KPA) itu tidak akan berlaku di Indonesia, mengingat semua aturan termasuk TAP MPR maupun perundang-undangan lain yang mendukung telah ditiadakan.

"Bahwa referendum itu dalam khasanah hukum Indonesia sudah tidak ada, TAP MPR nya sudah dicabut, Undang-undang sudah dicabut sehingga tidak relevan dengan tuntutan politik saat ini," jelas dia.

Dalam video klarifikasi yang beredar pada Selasa malam (11/6/2019) lalu, Mualem menyampaikan bahwa rakyat Aceh saat ini cinta damai dan pro Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Berita Rekomendasi

Ia berharap Aceh ke depan harus lebih maju, dengan membangun Provinsi Aceh dalam bingkai NKRI.

Mualem menegaskan, pernyataan terkait keinginan referendum merupakan wacana spontan dan bukan mewakili rakyat Aceh.

Wacana referendum itu sendiri, sempat mengundang pro dan kontra sampai ke tingkat nasional dan ikut memanaskan iklim politik pascapemilu.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas