Kisah Waryono dan Bondan Raih Cuan Melimpah dari Massa Aksi saat Sidang Sengketa Pilpres di MK
Dagangan Waryono dan Bondan laris manis disasar para peserta aksi di depan gedung MK.
Penulis: Fachri Sakti Nugroho
TRIBUNNEWS.COM - Sidang sengketa Pilpres 2019 di Mahkamah Konstitusi (MK) mendatangkan 'cuan' bagi sebagian orang.
Salah satunya adalah pedagang kaki lima.
Beberapa pekan ini, kawasan depan Gedung MK memang dipadati oleh pedagang kaki lima.
Mereka menjajakan beragam kuliner dan dagangan yang dimiliki.
Bukan tanpa alasan mereka menggelar lapaknya di depan gedung MK.
Pasalnya, selama digelar sidang sengketa Pilpres, kawasan di sekitar gedung MK memang ramai dipadati massa.
Sehingga Waryono, pedagang ketoprak yang biasanya menjajakan dagangannya di kawasan Jakarta Barat rela menyeberang ke Jakarta Pusat tempat berdirinya gedung MK.
Waryono mengaku selalu hadir tatkala ada keramaian di ibukota.
Ia senang jika sering ada aksi di ibukota.
Karena dagangan yang ia jajakan selalu laris dibeli oleh peserta aksi.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.