Silaturahmi dengan Pengurus Ponpes Suryalaya, Menteri Pertahanan Ryamizard Ajak Jaga Pancasila
Kegiatan silahturahmi alim ulama dan Kementerian Pertahanan RI sebagai sarana merawat Kebhinekaan menjaga keutuhan NKRI dan Pancasila sebagai ideologi
Penulis: Gita Irawan
Editor: Willem Jonata
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Pertahanan Ryamizard Ryacudu bersilaturahmi dengan ulama dan umaro pimpinan Pondok Pesantren TQN Suryalaya Tasikmalaya.
Dalam kunjungan ini Menhan Ryamizard diterima langsung oleh perwakilan keluarga Ponpes TQN Suryalaya KH. Didin Ahmad Khidir Arifin.
"Pertemuan ini menguatkan peran bahwa penguatan wawasan persatuan dan kesatuan NKRI dalam bingkai Bhineka Tunggal Ika yang dikawal oleh Kementrian Pertahanan sangat sejalan dengan amaliah yang di jalankan oleh ajaran TQN Pondok Pesantren Suryalaya Tasikmalaya," kata KH. Didin Ahmad, dalam silaturahim safari alim ulama dan pejabat tinggi Kementerian Pertahanan ini bertajuk "Penguatan Wawasan Persatuan dan Kesatuan NKRI Dalam Bingkai Bhineka Tunggal Ika" digelar di Kantor Pusat Kementerian Pertahanan RI, Jakarta Rabu (10/7/2019).
Baca: Bicara Tentang Politik, Ryamizard Ryacudu Ungkap Hubungannya dengan SBY, Prabowo, dan Habib Rizieq
Kegiatan silahturahmi alim ulama dan Kementerian Pertahanan RI sebagai sarana merawat Kebhinekaan menjaga keutuhan NKRI dan Pancasila sebagai ideologi negara.
Diketahui Presiden Joko Widodo menjadi ikhwan Thoriqqoh TQN Suryalaya.
Dalam perjalanannya, Presiden Joko Widodo sempat ingin bertemu dengan keluarga TQN Suryalaya.
Setelah bertemu, beliau memantapkan diri untuk ditalqin menjadi ikhwan Suryalaya.
Menurut KH Didin, Presiden Jokowi mengamanatkan semoga manaqib ini menjadi manaqib yang semakin meningkat kualitas spiritualnya, untuk saling support kedekatan illalillah kepada Allah SWT.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.