Prabowo Sebut Ingin Bantu Pemerintah jika Dibutuhkan, Jokowi: Saya Harus Rundingkan
Pertemuan bersejarah Prabowo dan Jokowi - Prabowo sebut ingin bantu pemerintah jika dibutuhkan, Jokowi beri tanggapan
Penulis: Siti Nurjannah Wulandari
Editor: Pravitri Retno W
Pertemuan bersejarah Prabowo dan Jokowi - Prabowo sebut ingin bantu pemerintah jika dibutuhkan, Jokowi beri tanggapan
TRIBUNNEWS.COM - Pertemuan bersejarah Prabowo dan Jokowi - Prabowo sebut ingin bantu pemerintah jika dibutuhkan, Jokowi beri tanggapan.
Pertemuan bersejarah Prabowo Subianto dan Joko Widodo terjadi hari ini, Sabtu (13/7/2019) pagi di Stadion MRT, Senayan.
Sambil tersenyum, Prabowo Subianto pun mengucapkan terima kasih karena diajak Jokowi untuk melakukan pertemuan di stasiun MRT.
Prabowo Subianto berterima kasih karena diajak Jokowi naik MRT.
Sebab diakui Prabowo Subianto, dirinya memang belum pernah naik MRT.
Pada kesempatan tersebut, Prabowo juga mengucapkan selamat pada Jokowi.
Baca: Prabowo dan Jokowi Setuju Tak Ada Lagi Cebong dan Kampret
Baca: Prabowo Pulang, Jokowi Ngobrol Serius dengan Erick Thohir
"Saya katakan, saya ini bagaimanapun ada totok kromo. Jadi kalau ucapan selamat maunya langsung, tatap muka. Jadi saya ucapkan selamat pak," ucapnya seraya tersenyum.
Pasca Pilpres 2019 usai, Prabowo Subianto pun berjanji akan kembali berbuat baik demi kepentingan negara.
"Tapi sesudah berkompetisi, sesudah bertarung dengan keras, tapi kita tetap dalam kerangka besar Republik Indonesia, Kita sama-sama anak bangsa, kita sama-sama patriot, kita sama-sama berbuat baik untuk bangsa," kata Prabowo Subianto.
Tak hanya itu, sambil melayangkan candaan, Prabowo Subianto pun mengucapkan selamat kepada Jokowi yang kembali akan menjadi nakhoda negara Indonesia.
"Saya juga ucapkan selamat bekerja. Saya juga ucapkan selamat pak, tambah rambut putih pak," imbuh Prabowo Subianto.
Lebih lanjut Prabowo seperti ada kode sebuah koalisi.
Prabowo menyebut pihaknya siap bantu pemerintahan.