Sosok Dewi Okta, Taruni Akmil Terbaik, Lulusan SMAN 1 Pati
Penerima penghargaan Anindya Wiratama dari Akmil adalah Dewi Okta Pusparini, kelahiran Pati, 23 Oktober 1996.
Editor: Malvyandie Haryadi
"Mereka setia menemani saya sejak tes awal sampai sekarang. Selalu mendoakan yang terbaik untuk saya, mendukung cita-cita saya," tutur dara kelahiran 23 Oktober 1996 ini.
Okta mengaku, ia memang memiliki hasrat (passion) tinggi dalam dunia kemiliteran.
Menempuh pendidikan di Akmil adalah murni keinginannya sendiri.
Ia mulai aktif di organissi di sekolah.
Okta mulai mengenal dunia militer ketika duduk di kelas 2 SMA.
Setelah ia bergabung dengan Gastra dan Paskibra di sekolahnya.
Sejak itu ia bercita-cita untuk melanjutkan pendidikan ke Akmil.
"Awalnya setelah lulus SMA, yakni 2015, saya diterima di Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Gajah Mada melalui jalur SNMPTN.
Tapi saya tetap mencoba mendaftar Akmil karena memang itu cita-cita saya dari awal.
Alhamdulillah, saya lolos tahun itu juga," papar anak kedua dari tiga bersaudara ini.
Sermatutar Dewi Okta Pusparini bersama kedua orang tuanya (dok pribadi)
Dari tiga bersaudara, Okta sendiri yang memilih terjun ke dunia militer.
Sang kakak, Dyah Ayu Pusparini (29) merupakan pegawai bank swasta.
Adapun adiknya, Danang Priyo Sambodo (20) tengah menempuh pendidikan tinggi di UMS (Universitas Muhammadiyah Surakarta).