Politisi Golkar: Kerja Sama Kementan dan Kemendes Bisa Percepat Pengentasan Kemiskinan
Pembangunan sektor pertanian memiliki kekuatan memimalisir angka kemiskinan di pedesaan.
Penulis: Seno Tri Sulistiyono
Editor: Choirul Arifin
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Seno Tri Sulistiyono
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kerja sama antara Kementerian Pertanian (Kementan) dan Kementerian Desa, PDT dan Transmigrasi dinilai dapat mempercepat pengentasan kemiskinan di pedesaan.
Politisi Partai Golkar Roem Kono mengatakan, menurunnya kemiskinan di pedesaan dengan meningkatnya kesejahteraan petani, maka dapat berdampak pada terwujudnya kemandirian pangan.
Menurutnya, pembangunan sektor pertanian memiliki kekuatan memimalisir angka kemiskinan di pedesaan.
"Namun tentu saja Kementan mengarahkan seluruh prioritas sasaran kerjanya ke petani yang mayoritas di pedesaan. Mereka akan merasakan manfaat positifnya," kata dia di Jakarta, Rabu (7/8/2019).
Baca: Skutik Merah Mendadak Terbakar di Parkiran Kementerian Luar Negeri
Pada Rakornas Kementerian Desa, PDT dan Transmigrasi, Kamis (1/8/2019), Mentan Amran Sulaiman berjanji akan meningkatkan kerja sama yang mengarah ke pembangunan desa dan kesejahteraan petani.
Amran menjelaskan, di ada kerja sama ini telah disusun program seperti pembangunan 20.000 embung air serta peningkatan produktivitas pertanian melalui penyiapan bibit unggul, alat mesin pertanian dan penyuluhan metode pertanian modern.