BERITA POPULER: 10 Sosok Muda yang Digadang Jadi Menteri di Kabinet Jokowi-Maruf
Jokowi mengungkapkan akan ada menteri yang berusia di bawah 30 tahun. Ini 10 sosok anak muda yang digadang jadi menteri di kabinet.
Penulis: Sri Juliati
Editor: Miftah
Jokowi mengungkapkan akan ada menteri yang berusia di bawah 30 tahun. Ini 10 sosok anak muda yang digadang jadi menteri di kabinet.
TRIBUNNEWS.COM - Sejumlah nama yang akan mengisi pos menteri di kabinet Joko Widodo (Jokowi)-Ma'ruf Amin terus bermunculan.
Bahkan beberapa kali muncul bocoran nama menteri Jokowi yang kemudian dibantah, itu adalah hoaks.
Terbaru, Presiden Jokowi membuka sedikit tabir soal menteri di kabinetnya.
Mantan Gubernur DKI Jakarta itu mengatakan telah memilih menteri berusia muda untuk masuk dalam kabinet keduanya bersama Ma'ruf Amin.
Calon menteri muda itu ada yang berusia di bawah 35 tahun, bahkan ada yang di bawah 30 tahun.
Jokowi mengatakan, menteri muda ini berasal dari profesional, bukan dari partai.
"Punya pengalaman manajerial yang kuat," ujar Jokowi di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (14/8/2019), dikutip dari Kompas.com.
Baca: Perkiraan Nama-nama Menteri Jokowi-Maruf: Menteri Muda sudah Dipilih, Puan Maharani Tak Masuk?
Baca: Kabinet Jokowi Selesai Disusun, Jadwal Pengumuman hingga Ada 2 Kementerian Baru
Saat ditanya apakah calon menteri dari usia muda berasal dari dari start up, Jokowi hanya tersenyum.
Mantan Wali Kota Solo itu tidak mengiyakan, tidak juga menampiknya.
Jokowi pun menceritakan, ketika menyaring calon-calon menteri usia muda ini, banyak sekali nama yang masuk.
"Tetapi saya mempertimbangkan kemampuan manajerialnya. Ada yang sangat percaya diri, tapi lemah manajerialnya," ujarnya.
Jokowi melanjutkan, menteri usia muda ini akan duduk di kementerian yang lama, bukan yang baru.
"Makanya dibutuhkan manajerial yang kuat," katanya.