Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Profil Ilham Akbar Habibie, Putra BJ Habibie yang Bangun Gedung Pollux Tertinggi di Indonesia

Ilham Akbar Habibie, anak pertama Presiden RI ke-3, BJ Habibie, tengah menjadi perbincangan lantaran membangun gedung Pollux.

Editor: Claudia Noventa
zoom-in Profil Ilham Akbar Habibie, Putra BJ Habibie yang Bangun Gedung Pollux Tertinggi di Indonesia
Harian Warta Kota/henry lopulalan
Komisioner Pollux Internasional Dr.Ing. Ilham Akbar Habibie menerangkan superblox Meiserstadt, Batam yang dibangun dengan Kemudahan fasilitas Pembangunan Apertemen (KPA) dengan 7 Bank Nasional di Kasablanka, Setiabudi, Jakarta Selatan, Jumat (22/1/2015). Proyek superblok di lahan 9 hektar untuk 8 tower apertemen di Batam Center dengan fasilitas rumah sakit, apertemen, mall, hotel, ruko, dan perkantoran. (Warta Kota/Henry Lopulalan) 

TRIBUNNEWS.COM - Ilham Akbar Habibie, anak pertama Presiden RI ke-3, BJ Habibie, tengah menjadi perbincangan lantaran membangun gedung Pollux yang disebut menjadi gedung tertinggi di Indonesia.

Dikutip TribunWow.com dari Wikipedia, Selasa (10/9/2019), Ilham Habibie berstatus menjadi komisioner proyek Pollux Habibie International.

Gedung Pollux yang terletak di Batam Centre, Batam, Kepulauan Riau, nantinya akan diisi bermacam-macam bisnis dan pelayanan.

Di antaranya adalah pusat keuangan, hotel internasional, mal, rumah sakit, universitas, hingga galeri.

Dikutip TribunWow.com dari Kompas.com, Selasa (10/9/2019), gedung pencakar langit itu memiliki tinggi 350 meter.

Gedung yang memiliki 100 lantai itu disebut BJ Habibie sebagai satu di antara realisasi dari pencapaian Batam menjadi yang terdepan.

 BJ Habibie Jalani Perawatan Selama Satu Minggu, Jokowi Jenguk Langsung di RSPAD Gatot Soebroto

“Batam tempat yang menawan bagi saya. Melalui pembangunan Meisterstadt, kita bangun kota Batam agar menjadi kota yang maju dan sempurna dari segala sisi."

Berita Rekomendasi

"Meistestadt adalah wujud nyata berbagai proses perkembangan kota Batam," ungkap BJ Habibie.

BACA ARTIKEL SELENGKAPNYA DI SINI >>>

Sumber: TribunWow.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas