Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jokowi Ungkap Kenangannya Bersama BJ Habibie

Presiden Joko Widodo mengenang almarhum Bacharudin Jusuf Habibie sebagai sosok negarawan yang layak dijadikan teladan.

Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Jokowi Ungkap Kenangannya Bersama BJ Habibie
Kompas TV
Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan duka mendalam dan belasungkawa atas berpulangnya Presiden ketiga RI, Bacharuddin Jusuf Habibie, Rabu (11/9/2019). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Presiden Joko Widodo mengenang almarhum Bacharudin Jusuf Habibie sebagai sosok negarawan yang layak dijadikan teladan.

Dalam konferensi pers di RSPAD Gatot Subroto, Jakarta Pusat pada Rabu (9/11/2019) petang, Presiden Jokowi mengatakan, setiap negara diterpa masalah, pasti Habibie selalu menyampaikan saran kepada pemerintah.

"Dalam setiap persoalan yang ada di negara kita ini, baik yang berkaitan dengan ekonomi, kebangsaan, beliau selalu langsung menyampaikan solusinya, jalan keluarnya," kata Presiden Jokowi.

Komunikasi tersebut, lanjut Jokowi, dilakukan dengan fleksibel. Kadang Habibie sendiri yang datang ke Istana Kepresidenan. Namun, pernah juga Presiden yang menyambangi kediaman Habibie di bilangan Kuningan.

Baca: Apple Akan Distribusikan Pembaruan iOS 13

Baca: Jokowi: Lima Menit Sebelum Saya Datang, Pak Habibie Sudah Tidak Ada

Baca: Profil Lengkap dan Perjalanan Hidup BJ Habibie sejak Muda hingga Wafat karena Sakit Jantung

Baca: BJ Habibie Tutup Usia, Jokowi Ungkap Duka Mendalam

"Kadang sering beliau datang ke Istana atau saya yang datang ke rumah Pak Habibie," ujar Presiden.

"Jadi, saya kira beliau adalah seorang negarawan yang patut kita jadikan contoh dan suri tauladan di kehidupan," lanjut dia.

Diberitakan, putra Presiden ke-3 RI Bacharudin Jusuf Habibie, Thareq Kemal Habibie, mengonfirmasi meninggalnya sang ayah.

Berita Rekomendasi

"Dengan sangat berat, mengucapkan, ayah saya, Bacharudin Jusuf Habibie, Presiden ke-3 RI, meninggal dunia jam 18.03 WIB," ujar Thareq di RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta, Rabu (11/9/2019).

Thareq mengatakan, sang ayah meninggal dunia karena sudah berusia tua sehingga sejumlah organ dalam tubuhnya mengalami degenerasi. Salah satunya adalah jantung.

Ia sekaligus mengapresiasi tim dokter yang selama ini menangani sang ayah selama dalam perawatan.

Berita ini sudah tayang di Kompas.com dengan judul: Sosok Habibie Dalam Kenangan Jokowi... 

Jokowi tiba di RSPAD Gatot Soebroto sekitar pukul 18.10 WIB.

Dia tampak didampingi istrinya, Iriana, dan putra sulung Gibran Rakabuming Raka.

Jokowi pun mengucapkan duka cinta yang sedalam-dalamnya.

Halaman
12
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas