Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Susi Pudjiastuti Kesal Sering Ditanya soal Kabinet Jilid II, Singgung Ingin Jadi Wartawan Online

Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti berceloteh dirinya ingin menjadi wartawan daring atau online.

Editor: Maria Novena Cahyaning Tyas
zoom-in Susi Pudjiastuti Kesal Sering Ditanya soal Kabinet Jilid II, Singgung Ingin Jadi Wartawan Online
Istimewa
Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti saat berada di Anambas 

TRIBUNWOW.COM - Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti berceloteh dirinya ingin menjadi wartawan daring atau online.

Dilansir oleh TribunWow.com dari acara 'E-Talk Show' pada Sabtu (14/9/2019), hal itu diungkapkan Susi Pudjiastuti menyusul pertanyaan soal menteri kabinet jilid II.

Susi Pudjiastuti menegaskan sebenarnya terkait menteri merupakan keputusan presiden.

Namun, di mana-mana orang membicarakan masalah tersebut.

"Sebetulnya itu kan prerogatif presiden. Orang se-medsos semuanya 'siapa menteri?' 'Siapa tidak menteri?' padahal itu hak prerogatif presiden," kata Susi.

Sehingga, ia meminta agar masyarakat sabar menunggu.

"Mestinya tunggu saja Pak Jokowi memutuskan itu," kata dia.

Berita Rekomendasi

 Akui Sempat Beda Prinsip dengan Luhut Binsar, Susi Pudjiastuti: Mungkin Beliau Kurang Mengerti

Kemudian, Wahyu Muryadi alias Om Way bertanya apakah Susi mendapat kode dari Presiden Joko Widodo terkait kursi menteri.

"Tapi dah ada isyarat-isyarat kode-kode?," tanya Om Way.

Susi menegaskan dirinya tidak terlalu memikirkan hal tersebut.

BACA BERITA SELENGKAPNYA >>>

Sumber: TribunWow.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas