Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

CEK FAKTA Video Penampakan Pocong di Tangerang: Kesaksian Warga hingga Tanggapan MUI

Berdasarkan informasi yang didapatkan di lapangan, penampakan pocong viral itu terjadi saat seorang warga Kampung Kemplang sedang mengadakan hajatan.

Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in CEK FAKTA Video Penampakan Pocong di Tangerang: Kesaksian Warga hingga Tanggapan MUI
Tribun Jakarta/Ega Alfreda
Lokasi hajatan yang diduga menjadi tempat penampakan pocong di kawasan Kampung Kemplung, Kecamatan Kosambi, Kabupaten Tangerang, Senin (16/9/2019). 

Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Siti Nawiroh

TRIBUNJAKARTA.COM, TANGERANG - Viral di media sosial soal video diduga penampakan pocong di Kabupaten Tangerang, Banten. 

Penampakan tersebut di tengah kerumunan warga Desa Belimbing, Kecamatan Kosambi, Kabupaten Tangerang tersebut tersebar pertama kali pada akun Instagram @infotangerang.id.

 Kabar lokasi penampakan pocong itu pun simpang siur.

Beberapa mengatakan berada di Pakuhaji, Teluknaga, dan Kosambi, Kabupaten Tangerang.

Namun, dari penelusuran TribunJakarta.com, penampakan pocong yang meresahkan warga tersebut terungkap berada di Kampung Kemplang, Desa Belimbimg, Kecamatan Kosambi, Kabupaten Tangerang.

 Pilih Bakar Motor Barunya Dibanding Ditilang, MH Disebut Keluarga Pernah Rusak TV Cuma Karena Ini

Sesampainya di Kampung Kemplang, TribunJakarta.com sempat kesulitan mencari lokasi pocong viral.

Sekira dua jam pencarian, lokasi penampakan pocong viral tersebut berada di pojok Kampung Kemplang berdekatan dengan makam Cina.

BERITA REKOMENDASI

Berdasarkan informasi yang didapatkan di lapangan, penampakan pocong viral itu terjadi saat seorang warga Kampung Kemplang sedang mengadakan hajatan.

Ike, pemilik warung di Desa Kemplang mengatakan kalau penampakan pocong terjadi saat warganya sedang hajatan pada Minggu (15/9/2019).

Pengamatan lokasi yang diduga tempat hajatan sekaligus penampakan pocong viral tampak gersang dan luas.

Lokasi hajatan di mana warga Kampung Kemplung, Kecamatan Kosambi, Kabupaten Tangerang, melihat melihat penampakan pocong. Foto diambil pada Senin (16/9/2019) siang.
Lokasi hajatan di mana warga Kampung Kemplung, Kecamatan Kosambi, Kabupaten Tangerang, melihat melihat penampakan pocong. Foto diambil pada Senin (16/9/2019) siang. (TribunJakarta.com/Ega Alfreda)

Ada sepetak sawah yang terpasang boneka menyerupai seorang wanita di tengah sawah.

Di sekelilingnya pun terdapat banyak makam yang tersebar tidak di satu tempat termasuk makam Cina berukuran raksasa yang dipagari tembok tinggi.


Warga ungkap ketakutan

Beberapa warga pun terlihat ketakutan dan enggan menceritakan penampakan pocong yang diduga terjadi pada Minggu (15/9/2019) malam.

Halaman
1234
Sumber: TribunJakarta
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas