Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ribuan Mahasiswa Peserta Aksi Sudah Berkumpul di Lapangan GGM Majalengka

Aliansi mahasiswa se-Kabupaten Majalengka akan menggelar aksi unjuk rasa, Senin (30/9/2019) untuk menolak Revisi Undang-Undang (RUU) KUHP.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Ribuan Mahasiswa Peserta Aksi Sudah Berkumpul di Lapangan GGM Majalengka
Tribuncirebon.com/Eki Yulianto
Aliansi mahasiswa se-Kabupaten Majalengka akan menggelar aksi unjuk rasa, Senin (30/9/2019) untuk menolak Revisi Undang-Undang (RUU) Kitab Undang-undang Hukum Pidana (KUHP) yang dinilai tak masuk akal. Tribuncirebon.com/Eki Yulianto 

"Kami tetap fokus agar Presiden mengeluarkan Perppu KPK. Soal RKUHP itu ditunda, sekalipun itu bahasanya politis. Yang pasti ini momentum tepat karena DPR akan menggelar paripurna terakhir," ujar dia.

Berkaca pada aksi Senin (23/9/2019), massa mahasiswa dari Telkom University terbilang banyak dibanding dari kampus lain.

"Untuk besok (hari ini, Red) kami masih akan total. Meminta agar pemerintah mengabulkan tuntutan kami. Jika tidak, kami akan duduki Gedung Sate," ujar Yusuf.

Yusuf mengakui kericuhan pekan lalu tidak lepas dari kelompok tak dikenal yang menyusup kemudian melakukan pelemparan batu ke arah polisi.

Baca: Awal Pekan, Harga Emas Antam Hari Ini Stagnan di Rp 761.000 Per Gram

"Untuk aksi besok kami akan lebih solid, lebih total lagi," ujar Yusuf Sugiarto.

Disinggung soal seruan aksi di media sosial Instagram yang banyak beredar sepanjang Minggu (29/9/2019) dan masih dengan isu yang sama seperti pekan lalu, Yusuf mengatakan pihaknya tidak menyebarkan seruan tersebut.

"Dari kami tidak menyebarkan seruan untuk unjuk rasa di media sosial. Hingga kini kami masih terus konsolidasi penguatan massa mahasiswa," ujar dia.

Berita Rekomendasi

Artikel ini telah tayang di tribunjabar.id dengan judul Ribuan Mahasiswa Sudah Berkumpul, Sebentar Lagi Bergerak Menuju Gedung DPRD

Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas