Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Masinton Pasaribu Disinggung soal Kasus Tuduhan Pemukulan, Komika Wanita Ini Sebut Setyo Novanto

Anggota DPR yang masih terpilih dalam periode 2019-2024, Masinton Pasaribu sempat disinggung soal kasusnya pada 2016.

Editor: Lailatun Niqmah
zoom-in Masinton Pasaribu Disinggung soal Kasus Tuduhan Pemukulan, Komika Wanita Ini Sebut Setyo Novanto
Tribunnews.com/ Rizal Bomantama
Anggota Komisi III DPR RI Fraksi PDI Perjuangan, Masinton Pasaribu 

TRIBUNNEWS.COM - Anggota DPR kembali terpilih dalam periode 2019-2024, Masinton Pasaribu sempat disinggung soal kasusnya pada 2016.

Dilansir TribunWow.com, Masinton Pasaribu sempat disinggung oleh komika Kiki Saputri mengenai tuduhan pemukulan .

Hal itu terjadi saat Masinton Pasaribu dan Kiki Saputri menjadi bintang tamu di acara Siapa Suruh jadi Anggota DPR yang tayang di Kompas TV pada Selasa (1/10/2019).

Kiki Saputri menyingung kasus Masinton Pasaribu yang pernah terlibat kasus dugaan pemukulan pada asisten pribadinya meski pada akhirnya tak terbukti.

Masinton Pasaribu diduga memukul asisten pribadinya pada 2016 lalu.

Baca: Yunarto Wijaya Sebut Tugas DPR 2019-2024 Lebih Berat: Ada Beban RUU yang Bernafsu Disahkan

"Satu hal yang membuat saya teringat dengan sosok Pak Masinton adalah tahun 2016, beliau terseret sebuah kasus."

"Jadi tahun 2016 itu Bapak Masinton sempat tertuduh melakukan sebuah pemukulan terhadap seorang wanita yang tidak lain yang tidak bukan asisten pribadinya sendiri," jelas Kiki Saputri.

Berita Rekomendasi

Kiki Saputri melanjutkan, Masinton dituduh memukul asisten pribadinya itu di sebuah bar.

"Jadi menurut berita di infotaintment begitu ya pak katanya aspri sedang kongko-kongko di sebuah bar, bapak marah, dan ditonjoklah itu kan," lanjut Kiky.

Namun, Kiki menjelaskan tuduhan itu tidak terbukti.

BACA SELENGKAPNYA>>>

Sumber: TribunWow.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas