Profil Budi Gunadi Sadikin Calon Wamen BUMN, Dirut Inalum hingga Lulusan ITB & Washington University
Budi Gunawan Sadikin, Dirut PT Inalum datang pertama menemui Presiden Jokowi di Istana Kepresidenan, Jumat (25/10/2019). Ia disebut menjadi wamen BUMN
Penulis: Wahyu Gilang Putranto
Editor: Miftah
Ia juga berkarier di perbankan asing dengan bergabung di ABN Amro Bank Indonesia hingga akhir 2004.
Sadikin melanjutkan kariernya di PT Bank Danamon Indonesia Tbk sebagai EVP Head of Consumer Banking dan Direktur Adira Quantum Multi Finance.
Budi Sadikin juga pernah menjabat sebagai Executive Vice President Consumer Banking Bank Danamon.
Pada 2006, Budi berlabuh di Bank Mandiri sebagai Direktur Mikro dan Retail Banking sebelum kariernya melejit menajdi Dirut.
Setelah Budi Sadikin dipanggil, ada 11 nama lain calon wakil menteri yang dipanggil Presiden Jokowi.
Daftar calon wamen yang hadir yaitu :
1. Budi Gunadi Sadikin, Dirut Inalum
2. Wahyu Sakti Trenggono, Bendahara TKN Jokowi-Ma'ruf
3. Zainut Tauhid, politisi PPP
4. Angela Hary Tanoesoedibjo, politisi Perindo
5. Surya Tjandra, politisi PSI
6. John Wempi Wetipo, mantan Bupati Jayawijaya, politisi PDI-P
7. Kartika Wiryoatmojo, Dirut Mandiri
8. Mahendra Siregar, Dubes RI untuk Amerika Serikat
9. Alue Dohong, pejabat Badan Restorasi Gambut
10. Budi Arie Setiadi, Ketua Umum Relawan Projo
11. Jerry Sambuaga, Politsi Golkar
12. Suahasil Nazara, Kepala Badan Kebijakan Fiskal (*)
(Tribunnews.com/Wahyu Gilang Putranto)