Pengamat Terorisme Ungkap 4 Hal yang Harus Dilakukan Demi Cegah Paham Radikalisme
Pengamat terorisme, Thayep Bestik mengemukakan bahwa ada hal-hal yang bisa dilakukan untuk menekan paham radikalisme / terorisme
Penulis: Muhammad Nur Wahid Rizqy
Editor: Sri Juliati
"Pentingnya critical thinking pada anak muda agar tidak mudah tergoda atau terhasut dengan orang lain."
"Terlebih terkait dengan hal jihad atau hal destruktif,” ujar Tayyip.
Yang kedua, Tayyip menyoroti soal peran media sosial sebagai sarana penyebaran paham-paham radikal.
Para pengguna terutama anak muda harus bijak dan pintar menggunakan media sosial.
Pasalnya, apa saja bisa ditemukan dan apapun bisa diakses secara gratis di media sosial.
Penyebaran konten-konten paham radikalisme juga sangat mudah ditemui.
Oleh karena itu, anak muda harus pandai memahami sesuatu dan tidak mudah terbujuk dengan ajakan yang akan merugikan dirinya atau orang lain.
“Anak mudah harus pintar di media sosial , karena media sosial mempunyai pengaruh yang luar biasa,” ujar Thayep.
Hal ketiga untuk memerangi paham radikalisme, pentingnya kontrol dan pengawasan dari orang terdekat atau keluarga.
Keluarga merupakan garda terdepan bagi perkembangan dan pemgaruh seseorang.
Jika keluarga memiliki sebuah kontrol pengawasan yang baik, hal-hal negatif akan sulit masuk.
Paham radikal juga tidak akan berkembang di dalamnya.
"Ketiga adalah peran keluarga, keluarga harus mengawasi anaknya. Tidak untuk mengekang, tapi mengawasi."
"Karena dengan hal itulah segala hal-hal negatif akan susah berkembang,” ujar Tayyip.