Masih Aktif dalam Kegiatan Sosial Kelautan, Susi Pudjiastuti: Laut Adalah Dunia Saya
Menyatakan laut adalah dunianya, Susi Pudjiastuti pun mengaku akan terus melanjutkan kegiatan sosial kelautan bersama komunitasnya.
Penulis: Widyadewi Metta Adya Irani
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
![Masih Aktif dalam Kegiatan Sosial Kelautan, Susi Pudjiastuti: Laut Adalah Dunia Saya](https://asset-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/menteri-kelautan-dan-perikanan-susi-pudjiastuti-saat-paddling-di-depan-kapal-silver-sea-2.jpg)
TRIBUNNEWS.COM - Meskipun tidak lagi menjabat sebagai Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiasti tetap aktif mengikuti kegiatan yang berkaitan dengan ekosistem laut.
Hal tersebut diakuinya saat ditemui dalam acara Pandu Laut Nusantara, Jumat (15/11/2019), seperti yang ditayangkan oleh Kompas TV.
Saat ditanya apakah akan terus aktif dengan kegiatan yang berhubungan dengan laut, Susi pun tidak membantahnya.
Dengan yakin, Susi menyebut laut sebagai dunianya.
"Iya, karena laut (adalah) dunia saya," ujar Susi.
Susi Pudjiastuti, yang tak lain adalah pencetus gerakan Pandu Laut Nusantara, menyebut kegiatan gathering Pandu Laut Nusantara telah rutin dilaksanakan setiap tahun.
Selain kegiatan gathering, Susi menyebutkan, ada pula kegiatan 'Beach Clean Up' yang rutin diselenggarakan.
"Beach Clean Up ada setiap tahun. Yang terbesar di bulan Agustus 2019, diikuti 60.000 orang," tutur Susi.
Susi pun menyampaikan, kegiatan Pandu Laut Nusantara sudah didirikan sejak 2,5 tahun silam.
"Pandu laut kita dirikan 2,5 tahun yang lalu," ungkap Susi.
Susi juga menyampaikan saat ini dirinya sedang fokus mengkampanyekan larangan penggunaan plastik sekali pakai.
Selain itu, Susi juga aktif pada kampanye mengurangi pemakaian sedotan.
Kampanye tersebut tak lain untuk meningkatkan kesadaran masyarakat agar turut menjaga kebersihan laut dari sampah plasti.
![Penampilan nyentrik Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti di upacara peringatan HUT ke-74 TNI di Lanut Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Sabtu (5/10/2019).](https://cdn-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/susi-kebaya-merah2.jpg)
"(Saya aktif) kampanye mengurangi pemakaian single use plastic. Kalian juga tidak boleh lagi beli-beli air mineral pakai botol, biasakan pakai tumbler, kurangi juga penggunaan sedotan," kata Susi.