Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

POPULER! Ekspresi Ustaz Yusuf Mansur saat Dengar Cerita Korban First Travel Nabung 7 Tahun

Putusan Mahkamah Agung (MA) yang menguatkan putusan vonis Pengadilan Negeri Depok tentang aset First Travel yang disita negara menjadi polemik yang di

Penulis: Andari Wulan Nugrahani
Editor: Fathul Amanah
zoom-in POPULER! Ekspresi Ustaz Yusuf Mansur saat Dengar Cerita Korban First Travel Nabung 7 Tahun
ILC
Ustaz Yusuf Mansur di ILC 

TRIBUNNEWS.COM - Putusan Mahkamah Agung (MA) yang menguatkan putusan vonis Pengadilan Negeri Depok tentang aset First Travel yang disita negara menjadi polemik yang didiskusikan di ILC TvOne, Selasa malam (19/11/2019).

Eli seorang calon jamaah umrah korban penipuan agen First Travel, hadir memberikan keterangan sebagai narasumber.

Cerita Eli mengundang perhatian Ustaz Yusuf Mansur yang juga dihadirkan dalam diskusi tersebut.

Pedagang nasi uduk itu bercerita hingga saat ini belum mendapatkan pemenuhan janji yang disampaikan First Travel.

"Saya korban First Travel, yang janji-janjinya sampai saat ini belum saya dapatkan," ungkapnya.

 Hingga Maret 2017, Eli menuturkan jadwal keberangkatan ke Tanah Suci terus menerus diundur.

"Tapi janji First Travel tidak menepati yang akan memberangkatkan saya di tahun 2017 bulan Maret. Saya diundur-undur," tambahnya.

Berita Rekomendasi

Mencari Keadilan

Eli masih mencoba mencari keadilan.

Uangnya yang tidak kunjung kembali dan janji untuk berangkat ke Tanah Suci juga tidak terealisasi.

"Sampai saat ini saya mencoba mencari keadilan. Mungkin bagi First Travel atau pemerintah terkait, uang saya itu tidak berharga. Tapi untuk saya uang itu sangat berharga sekali," imbuhnya.

Eli, salah satu korban First Travel
Eli, salah satu korban First Travel (Youtube/Indonesia Lawyers Club)

Menabung Hasil Jualan Nasi Uduk

Eli mengatakan uang yang dia setorkan sangat berharga.

Usahanya untuk menabung selama ini, diawali berjualan di pagi hari.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas