Tangis Nindy di Dekat Jenazah Ayahnya Fadli Yunis
Penyanyi kenamaan Nindy terlihat tak kuasa menahan air matanya saat menghadapi kenyataan ayahanda tercintanya pergi untuk selamanya.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Adi Suhendi
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Penyanyi kenamaan Nindy terlihat tak kuasa menahan air matanya saat menghadapi kenyataan ayahanda tercintanya pergi untuk selamanya.
Berulang kali Nindy menangis ketika berbincang dengan anggota keluarga lainnya yang hadir dan mencoba menenangkan Nindy.
Kepergian sang ayah nampaknya begitu mengejutkan Nindy.
Baca: Alyssa Soebandono Mengaku Tidak Pernah Kepo Dengan Handphone Dude Herlino
Sebab, dari cerita Nindy kepada anggota keluarga lainnya seakan semuanya masih baik-baik saja.
"Ya nggak jatuh, nggak kenapa-kenapa," kata Nindy di kediamannya di kawasan Pondok Pinang, Jakarta Selatan, Minggu (24/11/2019).
Nindy yang mengenakan kaus merah muda dan celana olahraga abu-abu terlihat beberapa kali mengusap air matanya.
Baca: Dianggap Menistakan Agama, Sukmawati Dilaporkan GNPF Ulama ke Bareskrim
Jenazah sang ayah pun ada di hadapannya.
Beberapa anggota keluarga dan kerabat lainnya juga mulai berdatangan untuk memberikan dukungan dan berbela sungkawa.
Baca: KPK: Ada Menteri dan Wamen yang Belum Setor Data LHKPN
Ayahanda Nindy, Fadli Yunus meninggal pada usia 62 tahun.
Hingga saat ini belum ada penjelasan terkait penyebab meninggalnya ayah dari Nindy tersebut.