Aburizal Bakrie Ungkap Kesiapan Airlangga Hartarto Maju Jadi Calon Presiden pada Pilpres 2024
Ketua Dewan Pembina Partai Golkar Aburizal Bakrie mengatakan Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto siap menjadi calon presiden dalam Pilpres 2024.
Penulis: Fransiskus Adhiyuda Prasetia
Editor: Adi Suhendi
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fransiskus Adhiyuda
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Dewan Pembina Partai Golkar Aburizal Bakrie mengatakan Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto siap menjadi calon presiden dalam Pilpres 2024.
Hal itu disampaikan pria yang akrab disapa Ical saat memberikan pandangan umum dalam Munas X Golkar di Hotel Ritz-Carlton, Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (4/12/2019).
Mulanya Ical mengatakan pernah melakukan diskusi empat mata bersama Airlangga sebelum gelaran Munas X Golkar.
Baca: Sosok Airlangga Hartarto, Calon Kuat Ketum Partai Golkar Ini Anak Mantan Menteri Perindustrian
Saat itu, ia menyampaikan kepada Airlangga jika ingin menjadi ketua umum arahnya tidak hanya pada satu titik saja.
Namun, harus berani melangkah yang lebih jauh termasuk menjadi calon presiden RI.
"Saya katakan saudara Airlangga kalau saudara ingin menjadi ketua umum, saya sampaikan, arahnya tidak pada satu (menjadi ketum Golkar,red) tapi saudara harus siap menjadi presiden RI ke depan. Itu pesan saya jauh sebelum ada Munas," ucap Ical.
Baca: Isu Istana Intervensi Munas Golkar, Jokowi: Mana yang Bilang, Silakan Maju Saya Beri Sepeda
"Betul kan Pak Airlangga?" tanya Ical dari atas mimbar.
Airlangga yang duduk dibarisan depan terlihat mengangguk.
"Saya sampaikan dan dia mengatakan siap," timpal Ical.
Ia pun mengatakan, jika Airlangga maju sebagai capres, secara otomatis akan mengangkat derajat dan martabat Partai Golkar.
Baca: Isu Istana Intervensi Munas Golkar, Jokowi: Mana yang Bilang, Silakan Maju Saya Beri Sepeda
Ical pun berkisah bagaimana dirinya pernah mencoba maju sebagai calon presiden, tetapi gagal.
Untuk itu, ia meminta kepada Airlangga tidak boleh gagal maju sebagai capres dalam Pilpres 2024, mendantang.
"Saya sampaikan kepada saudara Airlangga sebagai ketum, saya pernah mencoba tapi saya gagal. Maka itu sekarang saudara tidak boleh gagal. Harus berhasil menjadi capres," kata Ical.
Baca: Ical Beberkan Keputusan Mundurnya Bamsoet dari Pencalonan Ketua Umum Golkar
Ical pun meminta kepada seluruh kader Partai Golkar untuk mendukung dan memperkenalkan Airlangga kepada masyarakat Indonesia.
"Saudara-saudara sekalian, kita siapkan saudara Airlangga menyatakan siap, kita siapkan saudara Airlangga, kita siapkan ladangnya, kita siapkan bangsa Indonesia untuk meneima calon dari partai Gokar menjadi presiden RI 2024 yang akan datang. Apakah suadara-saudara siap?" ucap Ical.
"Siap," seru ribuan peserta Munas.