Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Andre Rosiade Apresiasi Langkah Erick Thohir Terkait Pencopotan Direktur Utama Garuda Indonesia

Andre Rosiade mengapresiasi langkah yang dilakukan oleh Menteri BUMN, Erick Thohir dalam kasus penyelundupan moge Harley Davidson dan sepeda Brompton.

Penulis: Febia Rosada Fitrianum
Editor: bunga pradipta p
zoom-in Andre Rosiade Apresiasi Langkah Erick Thohir Terkait Pencopotan Direktur Utama Garuda Indonesia
Tangkap Layar kanal YouTube Kompas TV
Andre Rosiade apresiasi langkah Erick Thohir sebagai Menteri BUMN. 

Dalam jajaran petinggi Garuda Indonesia, AA mempunyai jabatan sebagai Direktur Utama.

Staf Khusus Kementerian BUMN, Arya Sinulingga sebut hingga saat ini hasil audit masih AA belum ada yang lain, terkait penyelundupan motor Harley Davidson dan sepeda merek Brompton.
Staf Khusus Kementerian BUMN, Arya Sinulingga sebut hingga saat ini hasil audit masih AA belum ada yang lain, terkait penyelundupan motor Harley Davidson dan sepeda merek Brompton. (Tangkap Layar kanal YouTube Kompas TV)

Pihak Kementerian BUMN juga masih menunggu proses yang sedang dilakukan pihak internal Garuda untuk melakukan pengecekan lebih mendalam dan lebih menyeluruh.

Sehingga Arya Sinulingga belum dapat memastikan apakah ada penambahan nama dalam kasus ini.

"Yang pasti sampai hari ini auditnya masih AA belum ada yang lain," tutur Arya Sinulingga.

"Kita sambil menunggu juga proses yang teman-teman sedang lakukan di Garuda, terhadap audit lebih detail dan lebih komprehensif dengan kondisi ini."

"Nanti kita tunggu aja apakah ada nama-nama lain yang akan muncul."

Oleh karena itu, Kementerian BUMN akan terus berusaha memperbaiki jajaran komisaris lebih baik.

Berita Rekomendasi

Agar komisaris mempunyai peran yang lebih besar untuk menerapkan good corporate governence (GCG) dalam setiap perusahaan BUMN hingga ke anak dan cucu perusahaan.

Arya Sinulingga juga mengatakan terkuaknya kasus ini agar menjadi peringatan untuk pihak BUMN lain.

Jangan sampai pihak komisaris terjadi kecolongan lagi sehingga perlu diterapkan audit yang baik dan benar.

(Tribunnews.com/Febia Rosada Fitrianum)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas