Hasil Seleksi Administrasi CPNS 2019 di 23 Kementerian, Unduh Link Berkas di Sini
Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2019 di 23 Kementerian.
Penulis: Nidaul 'Urwatul Wutsqa
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
TRIBUNNEWS.COM - Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2019 telah diumumkan.
Terdapat 23 instansi kementerian yang sudah mengumumkan hasil seleksi tahap pertama.
Hasil seleksi administrasi tersebut dapat diakses pada akun SSCASN masing-masing pelamar.
Berdasarkan Badan Kepegawaian Nasional (BKN) selain diumumkan melalui situs resmi sscn.bkn.go.id, hasil seleksi administrasi juga diumumkan pula langsung melalui situs resmi instansi masing-masing.
Berikut daftar kementerian dan lembaga yang sudah mengumumkan.
Data ini diambil dalam update terakhir BKN per 16 Desember 2019 pukul 17.00 WIB.
1. Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KemenPPPA)
Berdasarkan pengumuman yang telah diunggah pada laman resmi KemenPPPA nomor nomor: P.194 Tahun 2019.
Terdapat sebanyak 203 orang yang dinyatakan lulus seleksi administrasi tahap pertama CPNS 2019.
Berikut link informasi selengkapnya klik tautan berikut:
Hasil Seleksi Administrasi KemenPPPA
2. Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB)
Berdasarkan pengumuman yang telah diunggah pada laman resmi Kemenpan-RB nomor: B/228/S.KP.01.00/2019.
Terdapat sebanyak 924 orang yang dinyatakan lulus seleksi administrasi tahap pertama CPNS 2019.