Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

Tribunnews.com Terima Penghargaan Pendorong Keterbukaan Informasi Publik dari Komisi Informasi Pusat

Tribunnews.com meraih penghargaan dari Komisi Informasi Pusat (KIP) atas kontribusinya dalam mendorong keterbukaan informasi publik.

Penulis: Ria anatasia
Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Tribunnews.com Terima Penghargaan Pendorong Keterbukaan Informasi Publik dari Komisi Informasi Pusat
Tribunnews.com/Ria Anatasia
Pemberian penghargaan kepada Tribunnews.com atas kontribusi dalam mendorong keterbukaan informasi publik dari KIP di kantor Kementerian Kominfo, Jakarta, Kamis (19/12/2019) 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ria Anatasia

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tribunnews.com meraih penghargaan dari Komisi Informasi Pusat (KIP) atas kontribusinya dalam mendorong keterbukaan informasi publik.

Penghargaan disampaikan secara langsung Ketua KIP Gede Naryana kepada GM Content Tribunnews Yulis Sulistyawan di sela-sela acara Refleksi Akhir Tahun Keterbukaan Informasi Publik yang digelar di Kantor Kemenkominfo, Jakarta, Kamis (19/12/2019).

Komisioner KIP lainnya turut mendampingi saat penyerahan penghargaan yakni  Wakil Ketua KIP Hendra J Kede, Ketua Bidang Kelembagaan KIP Cecep Suryadi,  Ketua Bidang Regulasi dan Kebijakan Publik KIP Muh Syahnan

Ketua KIP Bidang Kelembagaan Cecep Suryadi mengatakan, tahun 2019 ini KIP memberikan penghargaan kepada delapan media arus utama (mainstream) yang berperan aktif mendorong keterbukaan informasi publik.

Kedelapan media itu berasal dari berbagai kategori seperti cetak, televisi, radio dan media online.

KIP menilai Tribunnews.com dan tujuh media lainnya bisa mendorong pelaksanaan Undang-Undang No 14 tahun 2008 tentang keterbukaan informasi publik.

Berita Rekomendasi

Secara khusus, Ketua KIP Gede Naryana mengatakan, Tribunnews.com  mampu menyampaikan informasi secara akurat, cepat dan kredibel.

"Kami apresiasi media mainstream dari kategori TV, cetak online radio karena tingkat hoaks sangat kecil," kata Gede Naryana  di kantor Kementerian Komunikasi dan Informatika, Jakarta. 

Pemberian penghargaan kepada Tribunnews.com atas kontribusi dalam mendorong keterbukaan informasi publik dari KIP di kantor Kementerian Kominfo, Jakarta, Kamis (19/12/2019)
Pemberian penghargaan kepada Tribunnews.com atas kontribusi dalam mendorong keterbukaan informasi publik dari KIP di kantor Kementerian Kominfo, Jakarta, Kamis (19/12/2019) (Tribunnews.com/Ria Anatasia)

Baca: KIP Dukung “Satu Data” Kementan Sebagai Bentuk Pelayanan Informasi Publik

"Media ini berbeda dengan sosial media yang seringkali tak ada tuannya di mana semua orang bisa jadi narasumber," sambung Gede Naryana.

Ketua KIP Gede Narayana mengatakan, pihaknya perlu menggandeng pihak yang kredibel dalam mengawal keterbukaan informasi dan menyelesaikan sengketa informasi publik.

Dia berharap kerja sama dengan Tribunnews.com bisa semakin ditingkatkan agar keterbukaan informasi publik semakin terwujud

Piagam penghargaan untuk Tribunnews.com dari KIP
Piagam penghargaan untuk Tribunnews.com dari KIP (Tribunnews.com/Ria Anatasia)

"Kami memang butuh pendorong dari pihak luar untuk menyebarkan informasi ke publik," Gede.

"Kami mengharapkan sinergi antar media dan komisi informasi di tingkat nasional, provinsi, kabupaten/kota semakin baik. Kami apresiasi Tribunnews.com sebagai bentuk sinergisitas kita selama ini," jelasnya.

Selain Tribunnews.com, penghargaan ini juga diberikan kepada Harian Umum Kompas, Harian Koran Tempo, Metro TV, TV One Elshinta, RRI dan detik.com.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas