6 Fakta Uha, Pahlawan Lingkungan 'Manusia Gorong-Gorong' Bermula Geram dengan Dinas PU hingga Viral
6 fakta video seorang pria bernama Uha (42) viral lantaran aksinya menyelam ke dalam gorong-gorong air kotor berwarna hitam keabuan yang pekat.
Penulis: Nidaul 'Urwatul Wutsqa
Editor: Ifa Nabila
Ini mah inisiatif dari saya saja sendiri, soalnya petugas kalau di telepon susah, bilangnya nanti-nanti terus. Pernah datang, tapi datangnya kalau sudah surut. Malah seringnya tidak pernah datang," ujar Uha dikutip dari Kompas.com (10:11 WIB).
3. Saluran Air Sedalam 3 Meter
Diketahui, saluran air yang mampat tersebut terjadi di gorong-gorong di daerah Jalan Asep Berlian, Cicadas, Bandung.
Gorong-gorong itu sendiri sedalam 3 meter dengan di dalamnya hanya terdapat saluran selebar 14 inchi.
Air dalam gorong-gorong itu terhambat oleh banyaknya sampah warga yang tertimbun sehingga menyebabkan mampertnya saluran air.
Warna airnya pun hitam keabuan pekat yang bau dan kotor.
Bahkan saat Uha keluar dari gorong-gorong tersebut, sempat menyinggung dengan pernyataan yang tidak sebenarnya.
"Rasa stoberi," ujar Uha mengacungkan jempolnya dalam video.
Di sisi lain, Uha mengaku tidak sekali ia membetulkan saluran air pada gorong-gorong di daerahnya.
Uha mengatakan sudah menjadi langganan warga untuk membersihkan gorong-gorong saat terjadi luapan air.
"Ah, saya mah udah biasa, langsung aja masuk cuma pakai kolor," ujarnya, dilansir Kompas.com, (13.27 WIB).
4. Pekerjaan Uha
Uha merupakan warga dari Gang H Syahroni, Asep Berlian, Cicadas, Kota Bandung, Jawa Barat.
Seorang pria berusia 42 tahun yang tidak memiliki pekerjaan tetap.