Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Respons Ilham Saputra Sikapi Kabar Seorang Komisioner KPU Terjaring OTT KPK

Ilham Saputra menunggu penjelasan resmi dari KPK soal operasi tangkap tangan (OTT) terhadap seorang komisioner KPU.

Penulis: Glery Lazuardi
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Respons Ilham Saputra Sikapi Kabar Seorang Komisioner KPU Terjaring OTT KPK
Tribunnews.com/Danang Triatmojo
Komisioner KPU RI Ilham Saputra 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Glery Lazuardi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI Ilham Saputra menunggu penjelasan resmi dari KPK soal operasi tangkap tangan (OTT) terhadap seorang komisioner KPU.

"Kami masih menunggu konfirmasi dari KPK," kata Ilham Saputra kepada wartawan, Rabu (8/1/2020).

Dia mengaku belum dapat memberikan keterangan kepada awak media mengenai penangkapan tersebut.

"Menunggu rilis KPK," tambahnya.

Baca: Pramono Ubaid Mengaku Belum Dapat Informasi Soal OTT KPK Terhadap Komisioner KPU

Sebelumnya, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali melakukan giat operasi tangkap tangan (OTT).

OTT pada Rabu (8/1/2020) siang menyasar seorang komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Baca: Firli Bahuri: Komisioner KPU yang Terjaring Operasi Tangkap Tangan KPK Berinisial WS

BERITA REKOMENDASI

"Siang tadi di KPU. Besok (Kamis 9/1/2020) pagi ekspose," kata salah satu Pimpinan KPK yang enggan disebutkan namanya, Rabu (8/1/2020).

Namun, pimpinan KPK tersebut belum mengungkap nama Komisioner KPU yang terjaring operasi tangkap tangan.

Baca: Ketua KPK Janji Tak Campuri Kejagung dalam Pengusutan Kasus Jiwasraya

Pimpinan KPK ini hanya memberitahu lembaga antirasuah bakal mengungkap kasus yang menyeret Komisioner KPU pada Kamis (9/1/2020) pukul 10.00 WIB.

Berinisial WS

Ketua KPK Firli Bahuri secara terbuka menyebut Komisioner KPU berinisial WS.


"Komisioner KPU atas nama WS," kata Firli Bahuri ketika dikonfirmasi, Rabu (8/1/2020).

Dari daftar nama Komisioner KPU 2017-2022, maka inisial WS merujuk kepada Wahyu Setiawan.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas