Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kesaksian Mantan Pengikut Keraton Agung Sejagat: Totok Santosa Pernah Pimpin Organisasi Kemanusiaan

Mantan Pengikut Totok Santosa Hadiningrat: Bilangnya Bergerak di Bidang Kemanusiaan, Tapi Belum Ada yang Disalurkan

Penulis: Andari Wulan Nugrahani
Editor: Tiara Shelavie
zoom-in Kesaksian Mantan Pengikut Keraton Agung Sejagat: Totok Santosa Pernah Pimpin Organisasi Kemanusiaan
IST/Facebook via Tribun Jogja
Heboh Keraton Agung Sejagat yang Punya Ratusan Pengikut, Klaim Punya Kekuasaan Dunia 

TRIBUNNEWS.COM - Purworejo tengah diperbincangkan masyarakat lantaran muncul klaim adanya Keraton Agung Sejagat.

Keraton Agung Sejagat ini dipimpin oleh Totok Santosa Hadiningrat dan sang istri.

Mereka menjadi raja dan ratu di kerajaan yang mereka dirikan sendiri.

Beberapa pengikut yang telah keluar dari keanggotaannya buka suara.

Sri Utami, satu di antara pengikut yang akhirnya keluar dari keanggotaannya di Keraton Agung Sejagat menuturkan masih mempertanyakan kegiatan "kelompok" itu.

Heboh Keraton Agung Sejagat yang Punya Ratusan Pengikut, Klaim Punya Kekuasaan Dunia
Heboh Keraton Agung Sejagat yang Punya Ratusan Pengikut, Klaim Punya Kekuasaan Dunia (IST/Facebook via Tribun Jogja)

Diketahui, Raja Keraton Agung Sejagat itu pernah menjadi pemimpin sebuah organisasi bernama Jogjakarta Development Commite (Jogja DEC).

Jogja DEC adalah organisasi yang bergerak di bidang kemasyarakatan dan kemanusiaan.

Berita Rekomendasi

Hal itu dibenarkan oleh Sri Utami.

Dilansir TribunJateng, Sri Utami mengatakan kurun waktu tiga tahun lalu, kegiatan yang dilakukan Totok adalah membantu rakyat kecil.

"Bilangnya bergerak di bidang kemanusiaan, tetapi nyatanya belum ada yang disalurkan," kata Sri Utami.

"Karena keberadaan DEC itu dulu masih merintis di sini," tambahnya.

Masyarakat Merasa Terganggu

Rumah atau yang diklaim sebagai istana Keraton Agung Sejagat itu terlihat kosong.

Para anggota atau yang disebut sebagai Punggawa Kerajaan berasal dari luar dan memiliki pekerjaan masing-masing.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas