Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ipang Wahid Ungkap Ayahnya Masih Menulis untuk Surat Kabar dari Ponsel Meski dalam Keadaan Sakit

Ipang mengatakan, ayahnya masih sempat menulis tentang ulang tahun Nahdlatul Ulama sekira seminggu lalu.

Penulis: Gita Irawan
Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Ipang Wahid Ungkap Ayahnya Masih Menulis untuk Surat Kabar dari Ponsel Meski dalam Keadaan Sakit
Surya/Ahmad Zaimul Haq
Foto file: KH Salahuddin Wahid (Gus Sholah) saat memberi tausiah pada pengajian di kediaman Khofifah Indar Parawansa, di Kota Surabaya, Jawa Timur, beberapa waktu lalu. Gus Sholah berpulang pada Minggu (2/2/2020) malam di RS Harapan Kita, Jakarta, di usia 77 tahun. Surya/Ahmad Zaimul Haq 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Gita Irawan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ipang Wahid, Putra Pengasuh Pondok Pesantren (Ponpes) Tebuireng di Jombang, Jawa Timur, KH Almarhum Salahuddin Wahid (Gus Solah), mengungkapkan ayahnya masih sempat menulis untuk surat kabar lewat ponsel meski sedang sakit.

Ipang mengatakan, ayahnya masih sempat menulis tentang ulang tahun Nahdlatul Ulama sekira seminggu lalu.

"Gus Solah sendiri seminggu lalu masih menulis dan dimuat di Harian Kompas tentang ultah NU dan nulisnya pake handphone pada waktu sakit. Jadi memang pemikiran beliau sangat luar biasa," kata Ipang di rumah duka di kawasan Jakarta Selatan pada Senin (3/2/2020) dini hari.

Ia mengungkapkan ayahnya sudah sakit sejak dua minggu lalu.

Awalnya ayahnya merasa ada ketidaknormalan detak jantung ketika itu.

Kemudian tim dokter dari RS Harapan Kita berhasil melakukan ablasi terhadap ayahnya.

Berita Rekomendasi

"Itu dilakukan dan sukses tapi kemudian kembali ke rumah kok bermasalah lagi, tapi urusannya lain akhinya menjadi serius ada permasalahan di jantungnya, ada cairan di selaput jantungnya dan dilakukan operasi pada Jumat kemarin. Sayangnya imbas dari operasi itu merembet sampai ke komplikasi ke ginjal dan paru," kata Ipang.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas