Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Lakukan Revitalisasi Wesel di Gambir dan Jakarta Kota, KAI Berlakukan Rekayasa Pola Operasi

Selama proses penggantian wesel di Stasiun Gambir dan Stasiun Jakarta Kota berlangsung, PT KAI dan PT KCI berlakukan rekayasa pola operasi.

Penulis: Widyadewi Metta Adya Irani
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Lakukan Revitalisasi Wesel di Gambir dan Jakarta Kota, KAI Berlakukan Rekayasa Pola Operasi
Tribunnews/JEPRIMA
Selama proses penggantian wesel di Stasiun Gambir dan Stasiun Jakarta Kota berlangsung, PT KAI dan PT KCI berlakukan rekayasa pola operasi untuk memaksimalkan pelayanan KRL. Tribunnews/Jeprima 

TRIBUNNEWS.COM - Fokus pada peningkatan pelayanan yang mengutamakan keselamatan, serta meminimalisir terjadinya gangguan perjalanan Kereta Api (KA), PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI Daop 1 Jakarta melakukan revitalisasi prasarana berupa penggantian wesel di Stasiun Gambir dan Stasiun Jakarta Kota secara paralel.

Revitalisasi ini dijadwalkan berlangsung selama 11 hari, mulai Kamis (13/2/2020) hingga Minggu (23/2/2020) mendatang.

Untuk diketahui, wesel pada jalur rel kereta api merupakan elemen prasarana penting bagi perjalanan kereta api, yang berfungsi untuk memindahkan jalur kereta api.

Dari rilis yang diterima Tribunnews.com, Executive Vice President Daop 1 Jakarta Dadan Rudiansyah, revitalisasi wesel ini dapat menjadi alternatif solusi pada pengaturan perjalanan kereta api.

Ia menyebutkan, apabila dalam kondisi tertentu terjadi kendala di jalur layang maka pelayanan perjalanan kereta dapat lebih terakomodir melalui fleksibilitas pergantian jalur menggunakan wesel baru.

Direktur Utama KAI, Edi Sukmoro (tengah), didampingi Excecutive Vice Presiden Daop 1 Jakarta R Dadan Rudiansyah. Warta Kota/Angga Bhagya Nugraha
Direktur Utama KAI, Edi Sukmoro (tengah), didampingi Excecutive Vice Presiden Daop 1 Jakarta R Dadan Rudiansyah. Warta Kota/Angga Bhagya Nugraha (WARTA KOTA/Angga Bhagya Nugraha)

Seperti yang diketahui, Stasiun Gambir dan Stasiun Jakarta Kota merupakan stasiun besar di area Daop 1 Jakarta yang melayani perjalanan kereta api jarak jauh, dan kereta rel listrik (commuterline).

Selama proses penggantian wesel di Stasiun Gambir dan Stasiun Jakarta Kota berlangsung maka akan berdampak pada perjalanan KRL dari dan menuju Jakarta Kota.

Berita Rekomendasi

Untuk dapat memaksimalkan operasional perjalanan KRL, Daop 1 Jakarta bersama PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) memberlakukan rekayasa pola operasi.

Selama proses pekerjaan berlangsung, dari 281 perjalanan KRL yang menuju Jakarta Kota, terdapat sekitar 45 perjalanan yang akan direkayasa, yakni diberlakukan pola operasi berakhir di Stasiun Manggarai.

Adapun dari 45 perjalanan tersebut 25 di antaranya KRL dari Bekasi/Cikarang dan 20 perjalanan KRL dari Bogor/Depok menuju Jakarta Kota.

Baca: KAI Sediakan 879 Ribu Tiket Mudik Lebaran, Pemesanan Mulai Dibuka Tengah Malam Nanti

Baca: Wesel di Stasiun Jakarta Kota telah Digunakan Sekitar 50 Tahun, PT KAI Lakukan Revitalisasi

Hal tersebut juga berdampak pada sejumlah kereta api lainnya yang melintas di Stasiun Manggarai.

Kereta api tersebut akan mengalami waktu tempuh yang lebih panjang.

Khusus Kereta Api Jarak Jauh, beberapa kereta api keberangkatan Stasiun Gambir akan mengalami perpindahan jalur keberangkatan.

PT KAI Daop 1 juga akan melakukan pengaturan ulang pola pemeriksaan harian pada sarana untuk meminimalisir resiko kelambatan pada perjalanan KA Jarak Jauh.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas