Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pasien Sembuh Virus Corona di Indonesia Bertambah Jadi 8 Orang

Yurianto menjelaskan, kesembuhan delapan pasien itu setelah melalui pemeriksaan sebanyak dua kali dan dinyatakan negatif Covid-19.

Penulis: Fransiskus Adhiyuda Prasetia
Editor: Choirul Arifin
zoom-in Pasien Sembuh Virus Corona di Indonesia Bertambah Jadi 8 Orang
Tribunnews/TrReza Deni
Achmad Yurianto di Kantor Kepresidenan, Jakarta Pusat, Minggu (8/3/2020). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fransiskus Adhiyuda

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Juru Bicara (Jubir) Pemerintah untuk Penanganan Virus Corona (Covid-19) Achmad Yurianto mengumumkan delapan pasien sembuh dari virus corona (Covid-19) di Indonesia.

Hal itu disampaikan Yurianto saat jumpa pers di gedung BNPB, Jakarta Timur, Sabtu (14/3/2020).

"Oleh karena itu, sampai hari ini saudara kita yang terjangkit ini dan positif dengan perawatan kurang-lebih yang sudah berjalan seminggu ini ada delapan orang yang sudah dinyatakan sembuh," kata Ahmad Yurianto.

Yurianto menjelaskan, kesembuhan delapan pasien itu setelah melalui pemeriksaan sebanyak dua kali dan dinyatakan negatif Covid-19. Selain itu, tak ada keluhan fisik dari pasien.

Baca: Jubir Istana Benarkan Ada Tenaga Medis yang Positif Corona, Enggak Hitung. Pokoknya Ada

"Indikasinya adalah tidak ada lagi keluhan fisik. Dua kali pemeriksaan virus tidak ditemukan lagi, dua kali negatif, ini yang kita rawat di Tanah Air," jelas Yurianto.

Namun Yuri tak menjelaskan secara rinci pasien kasus berapa saja yang sembuh.

Baca: Dua Alasan Kuat Gubernur Anies Baswedan Liburkan Sekolah di DKI Jakarta Selama 2 Pekan

Berita Rekomendasi

Sebelumnya, Yurianto menyebut pasien yang sembuh dari virus corona sebanyak 5 pasien yakni kasus 01, 03, 06, 14 dan 19.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas