Daftar Kartu Prakerja Gelombang II Melalui prakerja.go.id, Berikut Caranya
Berikut cara daftar kartu Prakerja gelombang II melalui prakerja.go.id. Pendaftaran Kartu Prakerja gelombang kedua resmi dibuka hari ini
Penulis: Arif Fajar Nasucha
Editor: Daryono
Survei yang ditanyakan dalam 3 tahap dengan insentif pengisian survei sebesar Rp 150.000 sebagai feedback efektivitas program, kesesuaian pelatihan dan penempatan kerja, dll.
Baca: 8 Pilihan Paket Pelatihan Kartu Prakerja secara Online, Cek Harga dan Jumlah Kelasnya
Baca: Program Kartu Prakerja Gelombang 2 Dibuka, Daftarkan Diri Anda, dan Dapat Insentif Rp 3,5 Juta
Cara Daftar Akun Prakerja.go.id
Berikut cara daftar akun sebagaimana Tribunnews kutip dari tayangan Instagram @prakerja.go.id:
- Kunjungi laman prakerja.go.id, pastikan Anda memiliki nomor telepon dan email aktif.
- Pilih 'Masuk', tombol ada di sebelah kanan atas.
- Selanjutnya pilih 'Daftar'.
- Masukkan nama lengkap, email dan kata sandi.
- Masukkan konfirmasi kata sandi, kemudian centang kotak persetujuan.
- Klik 'Daftar'.
- Selanjutnya verifikasi email.
- Cek email untuk melakukan verifikasi.
- Setelah konfirmasi berhasil, kembali login di website prakerja.go.id.
- Kemudian isi nomor KTP dan tanggal lahir.
- Isi data diri dengan lengkap.