Yunarto Wijaya Puji Gubernur Sumatera Utara saat Cek Fungsi Kontrol Covid-19: Nggak Sibuk Konpers
Yunarto Wijaya memberikan pujian terhadap aksi yang dilakukan oleh Gubernur Sumatera Utara, Edy Rahmayadi.
Editor: Lita Andari Susanti
TRIBUNNEWS.COM - Direktur Eksekutif Charta Politika Indonesia, Yunarto Wijaya memberikan pujian terhadap aksi yang dilakukan oleh Gubernur Sumatera Utara, Edy Rahmayadi.
Diketahui sebelumnya, Edy Rahmayadi melakukan fungsi kontrol penanganan Covid-19 di wilayahnya.
Edy Rahmayadi terjun langsung ke RS Martha Friska Medan untuk mengamati perkembangan pasien Covid-19 yang dirawat di rumah sakit tersebut.
Hal itu Edy Rahmayadi laporkan melalui unggahan di akun Instagram dan Twitter pribadinya, pada Selasa (5/5/2020) sore.
Dengan mengenakan pakaian medis dan alat protokol kesehatan lainnya, Edy Maryadi tampak menyapa para pasien Covid-19
Ia berbincang dengan pasien Covid-19 yang tengah diisolasi melalui sambungan telepon sambil mengamati rekaman CCTV.
• Yunarto Wijaya Nilai Anies Baswedan Jarang Blusukan ke Gang Sempit, Ini Respon Ferdinand Hutahaean
Menurutnya, saat ini penyintas Covid-19 masih saja mendapatkan stigma negatif di masyarakat.
Bahkan mendapatkan perlakuan yang diskriminatif dari lingkungan sekitarnya.
Padahal sepatutnya pasien Covid-19 ini diberi dukungan untuk segera sembuh, sebab menurut Edy Rahmayadi, perasaan positif bisa membantu proses penyembuhan mereka.
"Mereka yang saat ini menjadi pasien Covid-19 adalah saudara-saudara kita, jadi betapa sedihnya jika masih ada masyarakat yang mendiskriminasi mereka.
Baca selengkapnya>>>>>>>>>>>>>