Anggota DPR Khawatir Pelonggaran Transportasi Umum akan Sebarkan Virus Corona ke Daerah
Penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) pada saat ini saja tidak berjalan efektif dan tidak seragam daerah yang satu dengan lainnya.
Penulis: Seno Tri Sulistiyono
Editor: Hasanudin Aco
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Anggota Komisi IX DPR Saleh P. Daulay menilai pelonggaran transportasi umum ke luar daerah di tengah pelarangan mudik, dapat memperluas penyebaran virus corona atau Covid-19.
"Konektivitas antar daerah begitu berpengaruh dalam rangka pemutusan mata rantai virus corona," ujar Saleh dalam siaran persnya kepada wartawan, Kamis (7/5/2020).
Menurut Saleh, penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) pada saat ini saja tidak berjalan efektif dan tidak seragam daerah yang satu dengan lainnya.
"Jadi kalau misalnya di Jakarta sudah lama (PSBB) dan kemudian dilonggarkan, maka orang bisa keluar daerah lain yang belum lama menerapkan PSBB. Kalau ada migrasi seperti itu, berarti peluang penyebaran masih tetap ada," tutur Saleh.
"Saya khawatir kalau masalah transportasi umum dibuka dalam waktu sekarang ini, kita belum siap. Meski Menkes kemarin sebut PSBB mengurangi (penyebaran), tapi harusnya dipertahanin, bukan dilonggarin," sambung Saleh.
Saleh menyebut, pemerintah harus mempertimbangkan pelonggaran transportasi umum agar penyebaran virus corona benar-benar dapat ditekan dengan cepat.
"Tolong dipikirkan lagi pelonggaran transportasi umum ini, saya khawatir bahaya," ucap politikus PAN itu.