Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kunci Jawaban Soal SMP Belajar dari Rumah TVRI, Kamis 14 Mei 2020: Materi Garis dan Sudut

Berikut ini Kunci Jawaban untuk SMP Belajar dari Rumah TVRI, Kamis 14 Mei 2020, Materi Garis dan Sudut.

Penulis: Lanny Latifah
Editor: Ayu Miftakhul Husna
zoom-in Kunci Jawaban Soal SMP Belajar dari Rumah TVRI, Kamis 14 Mei 2020: Materi Garis dan Sudut
Tangkapan Layar TVRI
BELAJAR DARI RUMAH di TVRI, Kamis (14/5/2020). 

TRIBUNNEWS.COM - Simak kunci jawaban untuk materi SMP Belajar dari Rumah TVRI pada Kamis, 14 Mei 2020.

Soal sekaligus jawaban berikut ini dapat digunakan orangtua sebagai panduan.

Siaran langsung TVRI Program Belajar dari Rumah untuk SMP membahas materi Garis dan Sudut yang akan berlangsung mulai pukul 11.00 hingga 11.30 WIB.

Baca: KUNCI Jawaban SD 1-3 Belajar dari Rumah TVRI, Angka Berapa yang Hilang dari Deretan Bilangan?

Baca: Bagaimana Strategi Perang Jenderal Sudirman ketika Melawan Belanda? Jawaban Soal TVRI SD Kelas 4-6

Soal nomor 1

Perhatikan gambar berikut.

Soal Belajar dari Rumah di TVRI untuk siswa SMP.
Soal Belajar dari Rumah di TVRI untuk siswa SMP. (TRIBUN-VIDEO.COM)

Lima siswa berpendapat tentang kedudukan garis:

a. Arman: Garis KL dan LM adalah pasangan dua garis sejajar.

BERITA REKOMENDASI

b. Cahyo: Garis KL dan LQ adalah pasangan dua garis berpotongan.

c. Dodi: Garis PK dan MR kedua-duanya merupakan garis horizontal.

d. Edi: Garis PQ dan KL kedua-duanya merupakan garis vertikal.

e. Gunawan: Garis PQ dan SR adalah pasangan dua garis tegak lurus.

Menurut kalian, pendapat siapa yang benar? Jelaskan alasanmu!


Jawab:

a. Arman: Salah, karena garis KL dan LM merupakan pasangan garis tegak lurus.

b. Cahyo: Benar, karena garis KL dan LQ merupakan pasangan dua garis berpotongan.

c. Dodi: Salah, karena garis PK dan MR merupakan garis vertikal.

d. Edi: Salah, karena garis PQ dan KL merupakan garis horizontal.

e. Gunawan: Salah, karena garis PQ dan SR merupakan pasangan garis sejajar.

Soal nomor 2

Perhatikan gambar berikut!

Soal Belajar dari Rumah di TVRI untuk siswa SMP.
Soal Belajar dari Rumah di TVRI untuk siswa SMP. (TRIBUN-VIDEO.COM)

Garis AB berpotongan tegak lurus garis CD dan berpotongan di titik O. Kemudian garis EF memotong kedua garis tersebut pada titik O.

Beberapa siswa memberikan pendapat sebagai berikut:

a. Anita: Sudut DOF adalah sudut lancip.

b. Budi: Sudut DOB adalah sudut siku-siku.

c. Feri: Sudut AOE adalah sudut tumpul.

d. Beni: Sudut AOB adalah sudut lurus.

e. Fani: Sudut EOC adalah sudut refleks.

Pendapat siapa yang benar? Jelaskan alasanmu!

Jawab:

a. Anita: Salah, karena sudut DOF merupakan sudut tumpul.

b. Budi: Benar, karena sudut DOB merupakan sudut siku-siku.

c. Feri: Salah, karena sudut AOE merupakan sudut lancip.

d. Beni: Benar, karena sudut AOB merupakan sudut lurus.

e. Fani: Benar, sudut EOC merupakan sudut refleks karena lebih dari 180 derajat.

Simak jadwal program Belajar dari Rumah yang tayang di TVRI, Kamis (14/5/2020):

08.00 - 08.30 WIB (PAUD dan sederajat)

Jalan Sesama: Hal-hal yang Kusuka

08.30 - 09.00 WIB (SD Kelas 1 - 3 dan sederajat)

Khan Academy: Bilangan

09.00 - 09.30 WIB (SD Kelas 4 - 6 dan sederajat)

Perjuangan Jenderal Sudirman

11.00 - 11.30 WIB (SMP dan sederajat)

Matematika Manfaat Betul: Garis dan Sudut

11.30 - 12.00 WIB (SMA dan sederajat)

Matematika: Transformasi Geometri Rotasi

12.00 - 12.30 WIB (Keluarga Indonesia Parenting)

Menjadi Orang Tua Hebat untuk Anak Usia SD

21.30 - 23.30 WIB (Film Film Pendek)

Mata Batin, Polah, Elinah Topo Pendem, Ilalang Ingin Hilang Waktu Siang, dan Ruah

*Disclimer: Jadwal ini dapat berubah sewaktu-waktu sesuai kebijakan penyiaran TVRI dan Kemendikbud. Jika ada perubahan jadwal akan diinformasikan lebih lanjut.

(Tribunnews.com/Lanny Latifah)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas