Pilot Berhasil Eject dengan Kursi Pelontar Saat Pesawat Tempur Hawk 109 TNI Jatuh di Pekanbaru
Kepala Dinas Penerangan TNI AU Marsma TNI Fajar Adriyanto menyatakan, lokasi kejadian berada di 5 km dari runway 36 Lanud Roesmin Nurjadin, Pekanbaru.
Penulis: Choirul Arifin
Laporan Reporter Tribunnews, Choirul Arifin
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Senin pagi tadi (15/6/2020) pukul 08.13 WIB telah terjadi kecelakaan pesawat tempur jenis BAe Hawk 109 (sebelumnya kami tulis Hawk 200) dengan nomor registrasi TT-0209 jatuh di pemukiman warga di kota Pekanbaru, Riau.
Pesawat kemudian langsung terbakar dan menarik perhatian warga.
Beberapa detik sebelum pesawat jatuh, pilot pesawat ini, Lettu Pnb Apriyanto Ismail dari Skadron Udara 12 Lanud Roesmin Nurjadin (Rsn) Pekanbaru berhasil eject dengan kursi pelontar pesawat.
Kepala Dinas Penerangan TNI AU Marsma TNI Fajar Adriyanto menyatakan, lokasi kejadian berada di 5 km dari runway 36 Lanud Roesmin Nurjadin, Pekanbaru.
Baca: BREAKING NEWS Pesawat Tempur Hawk 200 Milik TNI AU Diduga Jatuh di Pemukiman Warga di Kota Pekanbaru
"Pilot berhasil melontarkan diri dari pesawat menggunakan ejection seat dan selamat. Saat ini berada di RSAU dr. Soekirman Lanud Rsn Pekanbaru untuk pemeriksaan lebih lanjut," sebut Marsma Fajar Adriyanto.
Baca: Ditolak MUI, Mahfud MD Pasang Badan Jika Ada yang Ganti Pancasila dengan Komunis di RUU HIP
Baca: Sengketa Geprek Ayam Bensu Makin Meruncing, Kubu Ruben Onsu Klaim Masih Bisa Gunakan Merek
"Penyebab kecelakaan dan informasi lainnya masih dalam proses investigasi oleh tim TNI AU," jelasnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.