Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Lebih Penting Uji Klinis Ramuan Herbalnya atau Emergency Kemanusiaan? Ini Penjelasan Hadi Pranoto

Pria yang mengklaim menemukan obat virus corona atau Covid-19, Hadi Pranoto, memberikan penjelasan soal uji klinis terhadap produk herbalnya itu.

Penulis: Endra Kurniawan
Editor: Tiara Shelavie
zoom-in Lebih Penting Uji Klinis Ramuan Herbalnya atau Emergency Kemanusiaan? Ini Penjelasan Hadi Pranoto
Tangkap layar channel YouTube KompasTV
Lebih Penting Uji Klinis Ramuan Herbalnya atau Emergency Kemanusiaan Ini Penjelasan Hadi Pranoto 

Hadi memandang produk temuannya merupakan bagian dari karya anak bangsa yang perlu diapresiasi.

Terlebih ia mengaku ramuan herbalnya itu ia peroleh dari jerih payahnya sendiri.

"Sebagai anak bangsa, saya punya karya yang saya persembahkan untuk Indonesia, Tanah Air kita."

"Biaya observasi, penelitian semaunya biaya sendiri, saya tidak mengambil uang negara, uang rakyat dan uang orang lain."

"Apa yang harus dipermasalahkan, seharusnya setiap karya anak bangsa diberi ruang untuk bersama-sama kemudian kita lihat temuan ini baik atau tidak," urai Hadi.

Terakhir dia tidak memaksa pihak manapun, jika produk herbalnya terbukti tidak bermanfaat, Hadi meminta karyanya itu dimusnahkan.

"Kalau hasil temuan anak bangsa tidak ada manfaatnya, kita hacurkan, kita buang saja," tegasnya..

Baca: Tak Tahu Herbalnya Dijual Rp275 Ribu di Toko Online, Hadi Pranoto: Kalau Orang Kaya Saya Minta Lebih

Baca: Pihak RS Wisma Atlet Baru Lihat Hadi Pranoto di Youtube, Sebut Herbal Wajib Lalui Uji Klinis Ketat

(Tribunnews.com/Endra Kurniawan)
Berita Rekomendasi
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas