Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kejagung: Ketiga Tersangka Pejabat Kejari Indragiri Hulu Dapat Bantuan Hukum dari PJI

Ketiga tersangka juga berhak menerima ataupun menolak tawaran bantuan hukum dari PJI

Penulis: Igman Ibrahim
Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Kejagung: Ketiga Tersangka Pejabat Kejari Indragiri Hulu Dapat Bantuan Hukum dari PJI
Tangkap layar kanal YouTube Kompas TV
Kepala Pusat Penerangan Hukum Kejaksaan Agung, Hari Setiyono 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Igman Ibrahim

 
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kapuspenkum Kejaksaan Agung RI, Hari Setiyono mengatakan ketiga pejabat Kejaksaan Negeri Indragiri Hulu yang ditetapkan tersangka kasus tindak pidana korupsi akan mendapatkan pendampingan hukum dari Persatuan Jaksa Indonesia (PJI).

"Ketiga tersangka tersebut statusnya masih jaksa. Jaksa masuk di dalam anggota persatuan jaksa indonesia atau disingkat PJI. Di dalam anggaran dasar PJI, disebutkan bahwa setiap anggota mempunyai hak untuk dapat bantuan hukum yang diberikan atau ditunjuk oleh organisasi," kata Hari dalam keterangannya, Rabu (19/8/2020).

Hari mengatakan penunjukkan kuasa hukum untuk ketiganya akan dilakukan oleh Ketua PJI.

Nantinya, imbuh dia, ketiga tersangka juga berhak menerima ataupun menolak tawaran bantuan hukum dari PJI.

"Artinya, penasihat hukum ini bukan dari kami, tapi dari PJI. Jadi kita tunjuk pengacara dari luar bukan dari kejaksaan. Teman-teman kita yang berprofesi sebagai advokat atau pengacara karena memang dalam AD ART PJI ada namanya bidang advokasi dan inilah yang menunjuk advokat untuk itu," jelasnya.

Baca: Mantan Komisaris Utama Jiwasraya Mangkir Dari Panggilan Kejaksaaan Agung

Menurutnya, bantuan hukum untuk para jaksa yang tersangkut kasus pidana bukan kali ini saja diberikan PJI. Sebelum kasus ini, PJI juga memberikan bantuan hukum kepada rekannya yang mendapatkan masalah hukum.

BERITA REKOMENDASI

"Jadi bukan hanya kali ini, sudah ada beberapa yang bermasalah pidana para jaksa itu juga ditunjuk oleh PJI. Setelah ditunjuk oleh yang bersangkutan mau digunakan atau tidak, atau yang bersangkutan punya pengacara sendiri itu terserah yang bersangkutan," tandasnya.

Diberitakan sebelumnya, dugaan pemerasan yang dilakukan pejabat Kejaksaan Negeri Indragiri Hulu kepada 63 Kepala SMP di daerahnya berbuntut panjang.

Kejaksaan Agung RI menetapkan tiga orang sebagai tersangka dan menahan dalam kasus tersebut.

Penetapan tersebut berdasarkan surat keputusan wakil jaksa agung nomor 4/042/B/BCA/8/2020 sampai dengan 4/047/B/BCA/8/2020 tertanggal 7 Agustus 2020. Dalam surat itu, Kejaksaan Agung menindaklanjuti terkait laporan hasil pemeriksaan dari Kejaksaan Tinggi Riau.

"Atas dasar LHP tersebut, Jaksa Agung Muda pengawasan sependapat dengan Kajati Riau sehingga terhadap 6 orang pejabat tadi itu dijatuhi hukuman disiplin tingkat berat berupa pembebasan dari jabatan struktural," kata Hari di Kejaksaan Agung RI, Jakarta, Selasa (18/8/2020).

Baca: Klinik Aborsi di Jakarta Terbongkar, Pakar Psikologi Forensik Soroti Ancaman Hukumannya


Enam pejabat yang terkena sanksi disiplin berat adalah Kepala Kejaksaan Negeri Indragiri Hulu, Kasipidsus Kejaksaan Negeri Indragiri Hulu, dan Kasintel Kejari Indragiri Hulu.

Selain itu, Kasidatun Kejari Indragiri Hulu, Kasi Pengolalaan barang bukti dan barang rampasan Kejari Indragiri Hulu dan Kasubsi barang rampasan pada seksi pengelolaan barang bukti dan barang rampasan Kejari Indragiri Hulu.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas