Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Domokrat Tak Lihat Penunjukan Indira Chunda Thita Jadi Komisaris Sarat Konflik Kepentingan

Suhardi beralasan PT Petrokimia Gresik berada di bawah naungan BUMN, sehingga tidak terkait dengan Kementan tempat Syahrul Yasin Limpo berada.

Penulis: Vincentius Jyestha Candraditya
Editor: Sanusi
zoom-in Domokrat Tak Lihat Penunjukan Indira Chunda Thita Jadi Komisaris Sarat Konflik Kepentingan
TRIBUN/HO
ilustrasi 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Vincentius Jyestha

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Anggota Komisi IV DPR RI Fraksi Demokrat Suhardi Duka mengaku tak melihat penunjukan Indira Chunda Thita sebagai Komisaris Independen PT Petrokimia Gresik sarat dengan konflik kepentingan.

Diketahui, Indira Chunda Thita merupakan putri dari Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo. Penunjukannya menimbulkan pertanyaan dan polemik.

Suhardi beralasan PT Petrokimia Gresik berada di bawah naungan BUMN, sehingga tidak terkait dengan Kementerian Pertanian tempat Syahrul Yasin Limpo berada.

Baca: Pengangkatan Putri Mentan sebagai Komisaris PT Petrokimia Gresik Dapat Dianggap Konflik Kepentingan

"PT petrokimia Gresik tidak dibawah Kementan, tapi BUMN. Itu artinya berada dibawah koordinasi Menteri BUMN Pak Erick Thohir, untuk itu konflik kepentingan Indira Chunda Thita dengan menteri pertanian dalam pengangkatannya tidak ada. Namun bahwa Indira adalah anaknya Pak Syahrul (itu memang) iya," ujar Suhardi, ketika dihubungi Tribunnews.com, Selasa (8/9/2020).

Hanya saja, Suhardi tetap meminta semua pihak melihat kinerja dari Indira sebagai Komisaris Independen PT Petrokimia Gresik.

Politikus Demokrat itu mengatakan Komisi IV juga akan melakukan fungsi pengawasannya, terutama terkait penyediaan pupuk bersubsidi.

"Jadi tinggal kinerjanya Indira nanti sebagai komisaris apa mampu atau tidak, yah kita lihat nanti," ungkapnya.

Berita Rekomendasi

"Kami juga di Komisi IV selalu melakukan fungsi-fungsi pengawasan setiap kebijakan di Kementan sebagai mitra kami. Sementara hubungannya dengan PT Petrokimia Gresik, kami hanya mengawasi penugasan pemerintah atas penyediaan pupuk bersubsisi," imbuh Suhardi.

Sebelumnya diberitakan, nama Indira Chunda Thita mendadak jadi sorotan. Tak lain setelah anak Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo, tersebut diangkat menjadi Komisaris Independen PT Petrokimia Gresik. Diketahui, PT Petrokimia Gresik adalah bagian dari holding BUMN Pupuk, PT Pupuk Indonesia (Persero).

Penunjukan Indira Chunda Thita menuai tanda tanya serta komentar berbagai kalangan. Lantas, siapa sosok Indira Chunda Thita?

Berikut sosok dan profil Indira Chunda Thita sebagaimana dirangkum Tribunnews.com dari berbagai sumber:

1. Biodata

Dikutip dari situs resmi PT Petrokimia Gresik, Indira Chunda Thita lahir di Jakarta, 17 April 1979.

Putri sulung Menteri Pertanian itu meraih gelar Sarjana S1 dari Fakultas Ekonomi Universitas Hasanuddin Makassar pada 2003.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas