Perjalanan Saefullah Mengabdi Sebagai ASN, Berawal Dari Guru Hingga Dipercaya Jadi Sekda DKI Jakarta
Sekretaris Daerah atau Sekda DKI Jakarta Saefullah meninggal dunia setelah dirawat beberapa hari di RSPAD Gatot Subroto, Jakarta Pusat.
Penulis: Adi Suhendi
WARTA KOTA/ANGGA BHAGYA NUGRAHA
Saefullah saat mengucap sumpah jabatan menjadi Sekretaris Daerah (Sekda) DKI di Balai Agung, Balaikota, Jakarta Pusat, Jumat (11/7/2014).
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan pun menunjuk Asisten Perekonomian dan Keuangan Sekretaris Daerah DKI Jakarta Sri Suharti, sebagai pelaksana harian (Plh) Sekda DKI Jakarta mengisi jabatan Saefullah untuk sementara waktu.
"Dr Saefullah, MPd tidak dapat melaksanakan tugas kedinasan dikarenakan sedang menjalani perawatan di rumah sakit dari tanggal 14 September 2020, dengan ini memerintahkan kepada Dr Sri Haryati, melaksanakan tugas sebagai plh Sekretaris Daerah," tulis Anies dalam surat perintah tugasnya, Selasa (15/9/2020).
Hingga akhirnya Saefullah dilaporkan meninggal dunia pada Rabu (16/9/2020) hari ini, pukul 12.55 WIB karena terinfeksi Covid-19. (Kompas.com/ tribunnews.com/ sumber lain)