Terungkap Alasan Prabowo Subianto Lebih Banyak Diam sejak Jadi Menteri: Saya Enggak Boleh Cerita
Prabowo Subianto mengungkap alasannya mengapa selama ini tak banyak berbicara di depan publik semenjak menjadi Menteri Pertahanan.
Editor: Lailatun Niqmah
TRIBUNNEWS.COM - Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto mengungkap alasannya mengapa selama ini tak banyak berbicara di depan publik, semenjak menjadi Menteri Pertahanan (Menhan) Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Prabowo Subianto mengatakan hal itu terjadi sesuai dengan jabatan yang saat ini diembannya.
Dikutip TribunWow.com dari channel YouTube Official iNews pada Senin (12/10/2020), Prabowo Subianto mulanya menyinggung soal pentingnya melindungi warga negara dari ancaman bahaya pihak asing.
"Memang negara pertama didirikan untuk melindungi rakyat, berarti wilayahnya harus dilindungi."
"Jadi dengan begitu pentingnya sektor pertahanan itu juga kan hakikatnya adalah menjaga kemerdekaan, kedaulatan dari ancaman negara asing," kata Prabowo.
Bahkan, ada pihak dari negara asing yang menggunakan orang Indonesia sendiri untuk merusak Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
Sehingga, Prabowo menegaskan bahwa masalah pertahanan bukan menjaga perbatasan semata.
"Negara asing bisa memakai orang dalam, kita juga tak bisa bicara jaga perbatasan saja."
"Dalam hal ini masalah security, keamanan, katakanlah kerahasian itu sangat penting," ungkapnya.
Karena itulah, Jenderal berusia 68 tahun ini tak bisa bicara banyak di depan publik.