Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pemda Diminta Optimalkan Peran Satgas Daerah Antisipasi Lonjakan Kasus Covid-19 Liburan Akhir Tahun

Peran Satgas Penanganan Covid-19 di daerah dalam mengantisipasi lonjakan kasus Covid-19 pada libur akhir tahun.

Penulis: Taufik Ismail
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Pemda Diminta Optimalkan Peran Satgas Daerah Antisipasi Lonjakan Kasus Covid-19 Liburan Akhir Tahun
Grafis Tribunnews.com/Ananda Bayu S
Wiku Adisasmito 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -  Pemerintah Pusat meminta Pemerintah Daerah (Pemda) untuk mengoptimalkan peran Satgas Penanganan Covid-19 di daerah dalam mengantisipasi lonjakan kasus Covid-19 pada libur akhir tahun.

Salah satunya dengan menerbitkan aturan tegas bagi pelanggar protokol kesehatan. 

"Pemerintah daerah harus mengoptimalisasi peranan Satgas di daerah untuk melakukan tindakan tegas terhadap masyarakat yang masih tidak patuh menjalankan protokol kesehatan," kata Wiku di Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (15/12/2020).

Baca juga: Vaksinasi Covid-19 Tidak Digratiskan secara Total, Pemerintah: Demi Keadilan

Selain itu menurut, Wiku untuk mencegah lonjakan Pandemi Covid-19, pemerintah meminta masyarakat untuk menunda perjalanan yang tidak mendesak.

Sehingga dapat mencegah terjadinya penularan, baik itu di daerah asal maupun daerah tujuan.

"jadi penting bagi kita semua untuk dapat mencegah terjadinya lonjakan kasus positif pada masa libur akhir tahun," katanya.

Bagi masyarakat yang terpaksa harus bepergian menurut Wiku, langkah antisipasi yang utama yakni dengan menerapkan protokol kesehatan.

Berita Rekomendasi

Mulai dari mengenakan masker, menjaga jarak, hingga mencuci tangan.

"Perlu diingat yang memburuk itu disebabkan karena terjadinya penularan di masyarakat akibat kurang disiplin dalam mematuhi protokol kesehatan," pungkasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas