Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

TNI AU Terbangkan Personel Paskhas, Bawa Alutsista Bantu Tangani Korban Banjir Kalsel

Tim membawa perahu karet dan bantuan logistik dalam rangka mempercepat pemulihan penanganan korban banjir di Kalimantan Selatan.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in TNI AU Terbangkan Personel Paskhas, Bawa Alutsista Bantu Tangani Korban Banjir Kalsel
TNI AU
TNI Angkatan Udara kembali menerbangkan alutsista ke Banjarmasin, Sabtu (16/1/2021) pagi guna mempercepat penanganan serta pemulihan bencana banjir di Provinsi Kalimantan Selatan. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - TNI Angkatan Udara kembali menerbangkan alutsista ke Banjarmasin, Sabtu (16/1/2021) pagi guna mempercepat penanganan serta pemulihan bencana banjir di Provinsi Kalimantan Selatan.

Operasi kemanusian ini merupakan perintah dari Panglima TNI untuk memberangkatkan alutsista dan personel guna membantu korban bencana alam di Kalimantan Selatan maupun Sulawesi Barat.

Pesawat TNI AU yang dilibatkan adalah A-1327 dari Skadron Udara 31 Lanud Halim Perdana Kusuma yang mengangkut personel Paskhas TNI AU lengkap dengan peralatan Search and Rescue (SAR).

Tim membawa perahu karet dan bantuan logistik dalam rangka mempercepat pemulihan penanganan korban banjir di Kalimantan Selatan.

Selain itu, Skadron Udara 33 Lanud Sultan Hasanuddin, Makassar, hari ini juga memberangkatkan Pesawat A-1330 melalui Lanud Halim Perdana Kusuma guna membawa bantuan logistik dan personel.

TNI AU Kirim Alutsista ke Kalsel_1
TNI Angkatan Udara kembali menerbangkan alutsista ke Banjarmasin, Sabtu (16/1/2021) pagi guna mempercepat penanganan serta pemulihan bencana banjir di Provinsi Kalimantan Selatan.

Kedua pesawat tersebut, saat ini sudah berangkat menuju lokasi atau area di Kalimantan Selatan dalam rangka membantu korban terdampak bencana banjir.

Perkantoran Lumpuh Total

Berita Rekomendasi

Sementara itu Perkantoran Pemkab Hulu Sungai Tengah Provinsi Kalimantan Selatan lumpuh total.

Perkantoran yang terendam yakni Kantor Bupati HST, DPRD HST, KPPN Barabai, Kantor Pos, Polres HST, Gedung Murakata, dan beberapa SKPD yang berada di Jalan Perwira, Jalan Bhakti, Jalan Ganesya, dan Jalan Brigjen Hasan Basri.

Baca juga: Puluhan Warga Kurau Kalsel Mengungsi di Kandang Ayam, Tanpa Toilet dan Kamar Mandi

Bahkan, sepanjang jalan Ir P H M Noor ketinggian air mencapai dada orang dewasa.

Bupati Hulu Sungai Tengah A Chairansyah menyebut seluruh perkantoran lumpuh.

"Pemkab HST memang lumpuh dalam kegiatan administrasi seperti ke kantor dan absen. Namun, seluruh ASN dan SKPD kami minta untuk mendirikan posko dan dapur umum di daerah aman sekitar mereka," ujarnya.

Selain itu, listrik dan air di Barabai juga mati total. Bahkan, sejak Rabu (13/1/2021) malam hingga Jumat (15/1/2021) listrik belum juga menyala.

"Air bersih juga sudah mulai habis," ujarnya.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas