Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Golkar akan Fokus Tanyakan Tupoksi Kepolisian Secara Umum di Masyarakat ke Calon Kapolri 

Politikus Golkar tersebut menegaskan pertanyaan yang fraksinya lontarkan nantinya tak akan bertele-tele

Penulis: Vincentius Jyestha Candraditya
Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Golkar akan Fokus Tanyakan Tupoksi Kepolisian Secara Umum di Masyarakat ke Calon Kapolri 
TRIBUNNEWS.COM/IST/HO
Presiden Joko Widodo memutuskan mengajukan ke DPR Komjen Listyo Sigit Prabowo untuk menjadi Kapolri menggantikan Idham Aziz yang memasuki masa pensiun. Komjen Listyo Sigit Prabowo merupakan salah satu nama yang direkomendasikan Kompolnas dan merupakan calon tunggal Kapolri. TRIBUNNEWS.COM/IST 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Vincentius Jyestha 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Calon Kapolri Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo akan menjalani uji kepatutan dan kelayakan atau fit and proper test di DPR RI, Rabu (20/1) besok. 

Anggota Komisi III DPR RI Fraksi Golkar Supriansa mengatakan akan menanyakan seputar tupoksi kepolisian secara umum di masyarakat kepada Listyo Sigit. 

"Ya terkait tupoksi kepolisian secara umum di tengah-tengah masyarakat," ujar Supriansa, ketika dihubungi Tribunnews.com, Selasa (19/1/2021). 

Politikus Golkar tersebut menegaskan pertanyaan yang fraksinya lontarkan nantinya tak akan bertele-tele. 

Baca juga: KN SAR Wisnu Bawa 5 Kantong Body Part dan 1 Kantong Serpihan Pesawat Sriwijaya Air SJ 182

Namun, kata dia, fokus kepada bagaimana Listyo Sigit akan mewujudkan tugas Korps Bhayangkara di masyarakat. 

"Kira-kira fokus kepada tugas pokok kepolisian seperti memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat, serta penegakkan hukum sekaligus terkait pelayanan kepada masyarakat," kata Supriansa. 

BERITA TERKAIT
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas