Kasus Covid-19 di Indonesia Tembus 1 Juta, Menkes: Ada Rasa Duka Mendalam dari Pemerintah
Tembus 1 juta kasus, Menkes Budi Gunadi Sadikin menyampaikan rasa duka mendalam kepada para korban Covid-19.
Penulis: Inza Maliana
Editor: Gigih
Menkes meminta seluruh masyarakat bekerja keras untuk mengurangi laju penularan virus corona dengan menerapkan protokol kesehatan.
Meski ia mengakui, penerapan tersebut tidak mudah dan sangat susah, tetapi ampuh untuk menekan penularan virus.
Baca juga: Menkes: Semua Epidemiolog Bilang untuk Atasi Pandemi Harus Kurangi Laju Penularan Virus
"Untuk mengurangi laju penularan virus kita harus sangat disiplin memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak."
"Ini sangat susah dan ini tidak bisa dilakukan seorang diri oleh pemerintah tanpa bersama-sama rakyat, seluruh komponen bangsa membangun gerakan disiplin ini," kata Budi.
Selain mengingatkan diri sendiri, Budi juga meminta masyarakat mengingatkan orang-orang terdekatnya.
Pasalnya, kebiasaan lama untuk tidak taat protokol kesehatan benar-benar harus diubah di masa pandemi ini.
"Kita harus memastikan, kita harus bekerja keras mengingatkan diri kita sendiri, mengingatkan teman-teman kita."
"Mengingatkan keluarga kita, dan seluruh rakyat yang ada di lingkungan kita agar kita disiplin protokol kesehatannya kita patuhi," ujar Budi.
Baca juga: Kasus Covid-19 di Indonesia Tembus 1 Juta, Menkes Sampaikan Pesan dari Presiden Jokowi
Di sisi lain, Budi berjanji Kementerian Kesehatan akan memastikan proses 3T berjalan dengan baik.
Ia juga memastikan pihaknya akan menyiapkan tempat isolasi mandiri yang nyaman bagi pasien Covid-19 agar angka kesembuhan dapat terus ditingkatkan.
"Tujuannya hanya satu, mengurangi laju penularan, flattening. Dengan ini kita bisa mengendalikan penyebaran dari pandemi ini," pungkas Budi.
Kasus Covid-19 di Indonesia Tembus 1 Juta
Hingga Selasa (26/1/2021), infeksi Covid-19 di Indonesia tembus 1 juta kasus.
Tercatat, jumlah penambahan kasus terkonfirmasi positif virus corona ada 13.094 pasien.
Artinya, total kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Indonesia menjadi 1.012.350 pasien.