Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

DPD dan DPC Demokrat Kalbar Telah Teken Kesetiaan Terhadap AHY

Erma mengaku, kader Demokrat di Kalbar tidak pernah dihubungi oleh pihak yang menginginkan perubahan ketua umum. 

Penulis: Seno Tri Sulistiyono
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in DPD dan DPC Demokrat Kalbar Telah Teken Kesetiaan Terhadap AHY
screenshot
Ketua Umum DPP Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) memberikan keterangan pers, Senin (1/2/2021). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) dan Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kalimantan Barat, mendukung penuh Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) tetap menjadi pimpinan partai berlambang Mercy. 

Hal tersebut disampaikan Ketua DPD Demokrat Kalbar, Erma S. Ranik menyikapi adanya rencana mengambil alih paksa atau kudeta AHY dari posisi ketua umum Demokrat. 

"Kalbar solid, 14 DPC dan DPD sudah teken kesetiaan terhadap AHY," kata Erma saat dihubungi, Jakarta, Rabu (3/2/2021).

Erma mengaku, kader Demokrat di Kalbar tidak pernah dihubungi oleh pihak yang menginginkan perubahan ketua umum. 

"Tidak ada juga diajak komunikasi," ucapnya. 

Baca juga: Profil Darmizal Eks Demokrat Diduga Akan Kudeta Partai, Sempat jadi Ketua Relawan SBY hingga Jokowi

Untuk menjaga kekompakan internal partai, Erma mengaku telah menginstruksikan seluruh kader Demokrat di Kalbar untuk mempertahankan solidaritas di tengah isu kudeta.

"Terus bersatu, dan senantiasa memperjuangkan harapan rakyat Indonesia.Meski Demokrat diganggu, justru akan membuat Demokrat semakin kuat," paparnya.
 

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas