Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ada Pejabat Eselon I Kena Covid-19, Raker Kominfo dengan DPR Batal

Johnny Plate mengatakan penundaan rapat kerja tersebut karena salah satu pejabat eselon I di kementeriannya ada yang terpapar Covid-19.

Penulis: Taufik Ismail
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Ada Pejabat Eselon I Kena Covid-19, Raker Kominfo dengan DPR Batal
Dok. Kominfo
Menkominfo Johnny G Plate. 

TRIBUNNEWS. COM, JAKARTA - Rapat Kerja antara Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) dengan Komisi I DPR RI yang sedianya digelar pada hari ini Rabu, (17/3/2021), batal digelar. 

Menkominfo Johnny Plate mengatakan penundaan rapat kerja tersebut karena salah satu pejabat eselon I di kementeriannya ada yang terpapar Covid-19.

Kantor pejabat eselon 1 tersebut satu lantai dengan ruangan kerjanya.

"Lantai 7 di Gedung Utama Kominfo tersebut tadi malam telah dilakukan (disemprot) desinfektan," katanya kepada Tribunnews.com, Rabu, (17/3/2021).

Penjadwalan ulang Rapat Kerja tersebut kata Johnny akan diatur kembali oleh Komisi I DPR RI dalam waktu yang akan diinformasikan kemudian. 

Ia sendiri mengatakan telah melakukan tes SWAB PCR pada 16 Maret lalu, dan hasilnya negatif Covid-19. 

Baca juga: Menkominfo Imbau Jangan Unggah Sertifikat Vaksinasi di Medsos

"Telah melakukan tes SWAB PCR terakhir pada tanggal 16 Maret 2021 dengan hasil negatif," katanya.

Berita Rekomendasi

Johnny menambahkan bahwa ia bekerja seperti biasa di Gedung Kemenkominfo  dengan penyesuaian-penyesuaian sesuai  protokol kesehatan yang berlaku. 

"Juga telah divaksin sebanyak 2 kali (vaksinasi kedua dilakukan pada tanggal 1 Februari 2021)," pungkasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas