Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Muchtar Pakpahan Meninggal, Presiden KSPSI: Selamat Jalan Pejuang Buruh Indonesia

Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) Andi Gani Nena Wea menyampaikan duka cita atas meninggalnya tokoh buruh Muchtar Pakpaha

Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Muchtar Pakpahan Meninggal, Presiden KSPSI: Selamat Jalan Pejuang Buruh Indonesia
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Ketua Serikat Buruh Sejahtera Indonesia (SBSI) Muchtar Pakpahan (ketiga kiri) bersama Menko PMK Puan Maharani (kedua kiri), dan Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto (tengah) menghadiri pembukaan Kongres ke-6 SBSI di Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta Timur, Kamis (5/4/2018). Dalam kesempatan tersebut Puan Maharani menegaskan agar buruh bisa bekerja sama dalam menjaga kualitas demi daya saing komoditi Indonesia di Pasar Dunia. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) Andi Gani Nena Wea menyampaikan duka cita atas meninggalnya tokoh buruh Muchtar Pakpahan

"Saya menyampaikan duka mendalam atas wafatnya senior tokoh buruh," kata Andi Gani di Jakarta, Senin (22/3/2021). 

Andi Gani mengaku mengenal baik pribadi Muchtar Pakpahan sejak tahun 90-an saat mendampingi ayahnya Jacob Nuwa Wea

Menurutnya, sosok Muchtar Pakpahan seringkali berbeda pandangan dengan ayahnya. Namun, persahabatan keduanya tetap terjaga dan saling menghargai. 

"Saat ayah saya diangkat menjadi Menaker pun Bang Muchtar tetap menjadi teman diskusi dalam membahas masalah perburuhan," kenang Andi Gani. 

Muchtar Pakpahan, menurut Andi Gani, tidak pernah membedakan senior maupun junior. Selama ini, Muchtar Pakpahan selalu memberikan masukan kepada para juniornya. 

"Teringat juga di tahun 2012 saat saya, Said Iqbal dan Mudhofir mengambil keputusan untuk melakukan mogok nasional di seluruh Indonesia, Bang Muchtar banyak memberikan saran dan masukan kepada kami juniornya," ujarnya. 

Baca juga: Presiden KSPI Kenang Mendiang Muchtar Pakpahan Masih Terus Perjuangkan Hak Buruh di Akhir Hayatnya

BERITA TERKAIT

Selain itu, kata Andi Gani, masih teringat harapan Muchtar Pakpahan kepada penerus perjuangan buruh Indonesia. 

Muhctar Pakpahan berharap suatu saat buruh harus memiliki gerbong politik yang Kuat dalam membela hak-hak buruh Indonesia. 

"Selamat jalan pejuang buruh Indonesia. Semoga Tuhan memberikan tempat terbaik," ucap Andi Gani. 

Seperti diketahui, Muchtar Pakpahan meninggal dunia di Rumah Sakit Siloam Semanggi, Jakarta, Minggu (21/3), sekitar pukul 22.30 WIB. Ia meninggal karena menderita kanker. 

Muchtar Pakpahan merupakan Ketua Umum SBSI periode 2018-2022. Dirinya mendirikan SBSI pada saat rezim Orde Baru hanya mengizinkan satu serikat buruh, yakni SPSI. 

Ia pernah menjabat sebagai anggota Governing Body ILO mewakili Asia dan Vice President World Confederation of Labor, ILO. Pada 2003, dia meninggalkan serikat buruh dan mendirikan Partai Buruh Sosial Demokrat.
 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas